Viral, Video Harimau di Medan Zoo Kurus Kering, Kahiyang Ayu Janji Bakal Sumbang Daging
ERA.id - Seekor Harimau Sumatera dengan kondisi kurus di dalam kandang yang diketahui di Kebun Binatang Medan atau Medan Zoo, beredar dan viral. Penampakan satwa dilindungi turut menyita perhatian Kahiyang Ayu, putri Presiden RI Joko Widodo yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Kota Medan.
Melalui sang suami, Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution, Kahiyang berjanji akan memberikan bantuan berupa pakan ke Medan Zoo. Hal itu setelah ia melihat kondisi Harimau Sumatera, yang setelah dilakukan pengecekan dinyatakan sedang sakit itu.
"Sudah direspon Ibu wali kota, bakal beri sumbangan daging dan ayam. Itu janji ibu wali kota ke saya. Dan manajemennya akan kita perbaiki lagi," kata Bobby Nasution, Jumat (24/9/2021).
Menanggapi adanya Harimau di Medan Zoo yang kurus, Bobby meminta kepada para direksi PUD Pembangunan yang tidak lama ini dilantiknya, untuk memperbaiki kondisi unit usaha di BUMD Kota Medan itu lebih baik.
Foto: Wali Kota Medan Bobby Nasution memberi pakan kepada Harimau Sumatera, saat mengunjungi Medan Zoo beberapa waktu lalu (dok. Pemko Medan)
"Kemarin kita juga baru tetapkan direksinya, saya tekankan poin-poin utama untuk bisa membangkitkan PUD. Kita harus memikirkan apa yang sudah dikelola hari ini akan lebih baik lagi," ungkapnya.
Bobby meminta direksi yang baru itu kreatif dalam mengelola unit usaha sehingga tidak ada yang terbengkalai dan tidak terurus. Pakan hewan di Medan Zoo, kata dia, salah satu hal yang perlu segera diselesaikan oleh PUD Pembangunan.
"PD pembangunan harus kelola itu, pakan hewan di Medan Zoo. Sejauh ini masih minim, kesulitan masih terjadi. Kemarin ada yang beri sumbangan beberapa ton atau kilogram daging ayam untuk harimau dan satwa lainnya. PUD Pembangunan harus memenuhi kebutuhan itu," pungkasnya.