Perampokan di Gudang Rokok Serengan Solo, Satpam Ditemukan Meninggal, Uang Rp 270 Juta Raib
ERA.id - Kawanan perampok menyatroni gudang rokok di Jalan Brigjen Sudiarto nomor 202, Serengan, Solo.
Perampok berhasil membawa kabur brankas berisi uang sekitar Rp270 juta. Selain itu satu orang satpam bernama Suripto (35) tewas di lokasi kejadian.
Kapolsek Serengan Kompol Suwanto mengatakan kejadian ini diketahui dari karyawan gudang rokok yang berjaga pagi. Kejadian ini diketahui sekitar pukul 06.45 WIB.
"Kami dapat info dari seorang karyawan yang menemukan ada yang tergeletak di lantai dan tidak bergerak. Kami langsung ke TKP dan INAFIS melakukan olah TKP," katanya, Senin (15/11/2021).
Dari hasil pemeriksaan, ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Dari pengecekan INAFIS, korban diperkirakan meninggal 8 jam sebelumnya.
"Korban mengalami luka di bagian belakang kepala dan muka," katanya.
Selain itu perampok juga diketahui membawa kabur brankas yang berisi sejumlah uang di ruangan kasir. Ditaksir, brankas tersebut berisi Rp 270 juta.
"Tanda-tanda perusakan lainnya belum kami temukan," katanya.
Suwanto belum bisa memastikan jumlah pelaku perampokan. Saat ini kepolisian masih terus mengembangkan penyelidikan.
"Kami sudah meminta keterangan dari tiga orang saksi, mereka adalah karyawan gudang dan satpam," ucapnya.