Chris Pratt Dipaksa Mundur Perankan Star-Lord, Sutradara James Gunn Pasang Badan

ERA.id - Sutradara James Gunn terang-terangan membela Chris Pratt atas tuduhan tidak berdasar. Pratt dituding bergabung sebagai anggota dari gereja anti-LGBT.

Pembelaan ini disampaikan langsung oleh sutradara Guardian of Galaxy melalui media sosialnya. Di mana Gunn sempat diminta untuk mengganti Chris Pratt dengan aktor Patrick Wilson sebagai Star Lord.

"Untuk apa? Karena keyakinan yang salah dan ngarang soal dia? Untuk sesuatu yang orang lain bilang padamu hal yang salah soal dia?" cuit Gunn membalas komentar akun @themeghanlodon_.

"Chris Pratt tidak akan pernah digantikan sebagai Star Lord tetapi jika memang demikian, kita semua akan pergi bersamanya," tambah Gunn.

Menurut laporan Deadline, Chris Pratt menghadapi tuduhan sebagai salah satu anggota gereja bernama Hillsong Church. Gereja tersebut beberapa kali dikecam oleh sejumlah pesohor Hollywood lantaran diduga anti-LGBT.

Tetapi Gunn dengan tegas membela kerabatnya dengan mengatakan bahwa dia tahu gereja yang sering dikunjungi oleh Chris Pratt. Dia bahkan memberi sindiran keras kepada orang-orang yang berpendapat hanya berdasarkan informasi dari seseorang tanpa tahu kebenaran.

"Saya tahu gereja yang dia kunjungi saat ini. Apakah kamu tahu?" katanya.

"Jawabannya adalah Anda tidak tahu, tetapi Anda mendengar dari seseorang yang mendengar dari seseorang yang mendengar dari seseorang di mana dia pergi ke gereja, lalu memutuskan 'ya, oke, saya akan percaya hal mengerikan yang saya dengar online tentang selebriti ini!" lanjutnya.

Sebelumnya, Chris Pratt sempat menanggapi tuduhan terkait dirinya sebagai anggota Hillsong Church beberapa tahun lalu. Kala itu, ia dituduh oleh Elliot Page lewat sebuah unggahan di media sosial. Pratt mengatakan tuduhan tersebut tidak benar.

Sementara itu, Chris Pratt dipastikan kembali sebagai Star Lord dalam angsuran ketiga film Guardian of the Galaxy Vol.3, yang juga dibintangi oleh Dave Bautista, Zoe Saldana, dan lainnya. Film ini dijadwalkan tayang pada 5 Mei 2023.