Jelang 2024, PAN Terbuka Usung Prabowo, Anies, dan Ganjar Jadi Capres
ERA.id - Partai Amanat Nasional (PAN) masih terbuka untuk mengusung kandidat calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Tak terkecuali tokoh-tokoh yang kerap digadang-gadang oleh publik sebagai Capres 2024 seperti Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto hingga Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
"PAN terbuka untuk mengusung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, atau Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, serta tokoh lainnya," ujar politisi PAN Guspardi Gaus kepada wartawan, Jumat (6/5/2022).
"Nanti secara alamiah, masyarakat yang menentukan dan memilih yang layak menjadi capres dan cawapres," imbuhnya.
Meski masih terbuka, Guspardi mengatakan bahwa partainya akan melakukan dua hal dalam menentukan tokoh yang diusung menjadi capres dan cawapres. Pertama, PAN akan melakukan kajian dan pendalaman terhadap tokoh-tokoh yang ada mulai dari visi-misinya, track record dan kepasitas dan Integritasnya.
"Kedua, PAN juga akan mendengarkan dan memperhatikan aspirasi masyarakat. Kira-kira keinginan masyarakat pemimpin Indonesia ke depannya seperti apa dan siapa yang cocok untuk itu," kata Guspardi.
Menurut Guspardi, perpaduan antara hasil kajian internal dan keinginan masyarakat tersebut yang nantinya menjadi pertimbangan PAN dalam memilih dan menetapkan tokoh yang akan diusung pada Pemilu 2024 mendatang.
Oleh karena itu, PAN tak mau tergesa-gesa dalam menentapkan siapa tokoh yang akan diusung sebagai capres dan cawapres 2024. Lagipula, pilihan akhir untuk menetapkan hal tersebut ada di tangan Ketua Umum PAN Zulkilfi Hasan.
"Kami yakin pimpinan PAN bijaksana dan mempertimbangkan segala sesuatu dengan cermat dalam memutuskan calon pemimpin Indonesia ke depannya," ujarnya.
Sebagai informasi, sejumlah partai politik mulai melakukan penjajakan dan memilih tokoh-tokoh yang akan diusung sebagai capres maupun cawapres pada Pilpres 2024 mendatang.
Partai NasDem misalnya, pada Juni 2022 akan menggelar rapat kerja nasional (Rakernas) yang salah satu agendanya yaitu merekomendasikan tiga nama capres 2024 kepada Ketua Umum NasDem Surya Paloh.
Sejauh ini, mayoritas DPD dan DPW NasDem banyak mengusulkan nama Anies Baswedan untuk diusung sebagai capres 2024 mendatang.