Terawang Pemilih Jokowi Dukung Ganjar Pranowo Jadi Presiden 2024, Denny Darko: Banyak Kesamaan Seperti Fotokopi
ERA.id - Peramal sekaligus ahli tarot, Denny Darko menerawang siapakah sosok yang digadang-gadang bakal jadi Presiden 2024. Denny Darko mengatakan mayoritas pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pemilu 2019 cenderung mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Tak hanya Denny Darko, Lembaga Survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) juga menyebutkan pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin cenderung mengarahkan pilihannya pada Ganjar Pranowo. Denny Darko membeberkan alasan mengapa pemilih Jokowi kebanyakan mendukung gubernur berusia 53 tahun itu.
Suami Vina Candrawati ini mengatakan masyarakat Indonesia lebih menyukai presiden kelahiran dan tinggal di Jawa. Selain itu, Denny Darko merasa Ganjar Pranowo dan Jokowi mempunyai banyak kesamaan, baik dari sifat hingga penampilan. Menurutnya, Ganjar Pranowo adalah 'fotokopi' Jokowi.
"Karena bangsa Indonesia susah move on dari presiden yang Jowo. Saya disini bukan rasialis, ah orang Jawa. Saya tetap berpatokan dengan sejarah bahwa selama Ibu Kota masih di Jawa, maka presiden akan terus Jawa," ujarnya, dikutip dari kanal YouTube Denny Darko.
"Kesamaan sifat, karakter, personality dan banyak kesamaan seperti fotokopi masa mudanya versi lebih baiknya. Bukan berarti Pak Jokowi jelek, tetapi dizaman sekarang ini diupgrade Pak Ganjar, orangnya sederhana," lanjutnya.
Selain itu, peramal berusia 45 tahun ini melihat kesamaan cara berkomunikasi Ganjar Pranowo dan Jokowi. Dimana keduanya sangat erat dan kental dengan suara khas Jawa. Tak hanya itu, menurutnya cara kerja Jokowi dan Ganjar juga memiliki kesamaan.
"Paling penting cara komunikasinya gampang dicerna publik. Karena kita 32 tahun dikuasai Jawa. Maka kalau ada ini susah hilang. Kesamaan karakter dan cara kerja. Nah ini plek ketiplek hampir sama," paparnya.
"Kalau cara kerja mereka nggak pengin kayak zaman dahulu. Kalau zaman dahulu kan raja diatas kita nggak pernah tahu, belusukan bertemu masyarakat dan mengobrol bersama," lanjutnya.
Menurutnya, Ganjar dan Jokowi sama-sama berjuang dari nol sebelum akhirnya menjadi tokoh penting di Indonesia. Banyak masyarakat Indonesia yang berharap Ganjar Pranowo memiliki banyak sifat positif, seperti ayah Kaesang Pangarep.
"Orang lain itu menganggap nelongsonya sama, memulai dari bawah menjadi punggawa masyarakat, walikota, dan gubernur. Harapannya akan mengulang hal positif dimasa lalu. Akhirnya orang menginginkan berbeda, terutama yang tidak tinggal di Jawa," ujarnya.
"Kenyataannya orang-orang yang tinggal di Indonesia Timur yang mereka sangat mendukung Pak Jokowi karena pemerataan pembangunan, melihat Pak Ganjar ini akan meneruskan semua yang dimulai Pak Jokowi," lanjutnya.
Selain itu, sosok Ganjar dan Jokowi sangat menginspirasi, terutama kalangan anak muda. Keduanya juga suka terjun langsung dan berkomunikasi dengan masyarakat kalangan bawah. Ia menilai keduanya kerap membuat gebrakan baru dan sangat bermanfaat.
"Masyarakat sekarang suka yang menginspirasi. Bak matahari yang menyinari dan memberikan kehangatan. Bukan seseorang yang otoriter atau menjalankan roda pemerintahan semau mereka. Mereka melihat sosok yang menginspirasi dengan berkomunikasi dan berinteraksi dengan masyarakat bawah dan gebrakan-gebrakannya." tambahnya.