Beredar Foto Diduga Brigadir J Sedang Menangis dan Mengaku Bakal Dibunuh Saat Video Call dengan Kekasihnya, Benarkah?

ERA.id - Beredar di media sosial Twitter foto tangkapan layar percakapan melalui panggilan video diduga Brigadir J dengan kekasihnya sebelum meninggal.

Akun Twitter @BuhaHtBalian mengunggah foto tangkapan layar panggilan video tersebut pada Rabu (27/7/2022).

Buha Hutablian mengatakan panggilan video itu merupakan momen ketika Brigadir J berpamit kepada kekasihnya dan meminta maaf.

Dalam foto itu, Diduga Brigadir J tengah menangis.

Buha juga menyatakan Brigadir J saat itu meminta Vera mencari pria lain sebagai pengganti dirinya karena akan dibunuh.

"Inilah momen ketika alm. Brigadir Yosua pamitan dan mohon maaf kepada kekasihnya, Vera Simanjuntak. Almarhum meminta agar Vera mencari pria lain sebagai pengganti dirinya, karena" akan dibunuh oleh para squad lama yang pada kurang ajar...!" #BrigadirYosua," jelas akun @BuhaHtBalian pada Rabu.

Seperti diketahui, terjadi baku tembak antara Brigadir J dengan Bharata E di rumah dinas Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan pada Jumat (8/7) sekitar pukul 17:00 WIB.

Disebutkan, baku tembak itu terjadi disebabkan adanya dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh Brigadir J kepada istri Irjen Ferdy Sambo.

Buntut baku tembak itu menyebabkan Brigadir J tewas. Adapun kasus ini masih ditangani oleh Polres Metro Jakarta Selatan.

Meski begitu, kasus tersebut dinilai masih menyisakan banyak kejanggalan. Adapun Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengaku telah membentuk tim khusus dan tim gabungan untuk mengusut kasus tersebut.

Belakangan, Sigit memutuskan untuk menonaktifkan Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai Kadiv Propam. Untuk selanjutnya tugas divisi Propam dilimpahkan kepada Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono.

"Malam hari ini kita putuskan untuk Irjen Pol Ferdy Sambo untuk sementara jabatannya dinonaktifkan. Dan kemudian jabatan tersebut saya serahkan kepada Pak Wakapolri," kata Sigit di Mabes Polri, Jakarta, Senin (18/7/2022).