ERA.id - Sebanyak 138.445 penumpang pesawat diprediksi berangkat atau tiba di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, pada Kamis (22/12/2022) hari ini. Seratusan ribu pergerakan penumpang itu terdiri dari penerbangan domestik dan internasional saat memasuki H-3 Natal
"Itu rencana penerbangan pesawat pada Kamis, 22 Desember 2022 di Bandara Internasional Soekarno-Hatta," ujarnya Senior Manager of Branch Communication & Legal Badar Soekarno-Hatta Holik Muardi.
Holik merinci dari 138.445 pergerakan penumpang pesawat itu, sebanyak 75.815 pergerakan di antaranya merupakan penumpang yang berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta.
"Diperkirakan terdapat 62.630 penumpang yang hendak tiba di bandara tersebut pada Kamis ini," kata dia.
Holik menjelaskan ratusan ribu penumpang itu berangkat dan tiba dari tiga terminal, yakni Terminal 1, Terminal 2, dan Terminal 3. Penumpang paling banyak tiba dan berangkat di Terminal 3, yaitu sebanyak 64.894 orang dan yang sedikit tiba dan berangkat dari Terminal 1, sebanyak 26.610 orang.
"Di Terminal 2 diperkirakan ada pergerakan penumpang sebanyak 46.941 orang," ucap dia.
Holik menambahkan, sebanyak 138.445 penumpang itu terbagi dalam 974 pergerakan pesawat. Rinciannya, sebanyak 489 keberangkatan dan 485 pesawat yang berangkat.