ERA.id - Kapal Pengayoman IV milik Kemenkumham dilaporkan terbalik di Perairan Pulau Nusakambangan atau Segara Anakan di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Jumat (17/9/2021) pagi.
Kapal pengayoman IV berangkat dari dermaga Wijayapura menuju dermaga sodong mengangkut 2 truk proyek dan beberapa petugas pada Jumat (17/9/2021) jam 9 pagi.
"Ketika berada ditengah perjalanan kapal mulai terlihat oleng dikarenakan angin kencang dan ombak yang besar dan kuat. Kapal pengayoman tenggelam dan terbawa arus menuju ke tengah selat," jelas Kabag Humas Kemenkumham, Tubagus Erif Faturahman.
Akibat kejadian itu, 2 orang dikabarkan tewas. "Dua orang meninggal, petugas Lapas dan pekerja proyek," sambungnya.
Sementara itu, Kepala Basarnas Cilacap I Nyoman Sidakarya mengatakan Kapal Pengayoman IV terbalik di tengah alur dalam perjalanan dari Dermaga Wijayapura, Cilacap, menuju Dermaga Sodong, Pulau Nusakambangan.
"Kami masih mengumpulkan data-data," katanya.