Satlantas Polresta Bogor Kota Gelar Operasi Zebra Zero Pak Ogah

| 16 Nov 2021 09:40
Satlantas Polresta Bogor Kota Gelar Operasi Zebra Zero Pak Ogah
Operasi zebra (Diman S/ ERA.id)

ERA.id - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bogor menggelar operasi zebra di sejumlah ruas jalan yang ada di Kota Bogor dengan sasaran "Pak Ogah". Operasi zebra berlangsung hingga dua minggu kedepan tepatnya tanggal 28 November 2021 mendatang.

Kepala Satuan Polisi Lalu Lintas (Kasatlantas) Polresta Bogor Kota, AKP Galih Apria mengatakan operasi kali ini dinamakan Zeprah, atau "Zebra Zero Pak Ogah".

"Ini adalah hari pertama pelaksanaan operasi zebra lodaya 2021 sesuai dengan amanat dan perintah dari bapak Kapolda Jawa Barat juga bapak Kapolresta Bogor Kota," kata Kepala Satuan Polisi Lalu Lintas (Kasatlantas) Polresta Bogor Kota, AKP Galih Apria kepada wartawan saat ditemui di Pos Gantur, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Senin (15/11/2021).

Menurut Galih, operasi kali ini dengan sasaran "Pak Ogah" Tetapi menghentikannya tidak sporadis tapi secara kekeluargaan dengan memberikan bantuan dan sumbangan.

"Kami juga catat nomor handphone untun menjadi sahabat. Artinya program Zeprah ini mereka paham dan mengerti setelah diskusi tidak ada pemaksaan dan mereka juga mulai hari ini zero terhadap pak ogah, karena masyarakat Bogor Kota sudah paham dan disiplin terhadap tertib berlalu lintas," ucapnya.

Sementara, lanjut Galih untuk penilangan atau penindakan terhadap pelanggar lalulintas sesuai amanat dan perintah dari pimpinan bahwa selama pelaksanaan operasi zebra tidak ada penilangan, akan tetapi teguran.

"Tetap kami lakukan kepada pengemudi yang berpotensi mencelakakan dirinya sendiri ataupun orang lain, tetap kami tegur dan kami arahkan untuk tertib berlalulintas untuk mengurangi lakalantas dan jumlah korban," imbuhnya.

Rekomendasi