Kecanduan Main Gim Higgs Domino, Dua Pemuda di Sulsel Ditangkap karena Curi Kotak Amal

| 12 Jun 2022 18:55
Kecanduan Main Gim Higgs Domino, Dua Pemuda di Sulsel Ditangkap karena Curi Kotak Amal
Ilustrasi (Antara)

ERA.id - Dua pemuda berinisial EJ (25) dan RJ (17) diamankan setelah nekat mencuri kotak amal. Keduanya pun telah lima kali melakukan perbuatannya sejak Januari hingga April 2022, sampai akhirnya ketahuan.

Dari interogasi, kedua pemuda tersebut mengaku nekat mencuri karena ketagihan bermain gim online yakni Higgs Domino.

"Karena kecanduan main gim. Sasarannya pun rumah kosong, toko dan rumah makan," kata Kapolsek Turikale Kompol Ridwan Saenong dalam keterangannya, Minggu (12/6/2022).

Warung-warung yang pernah menjadi tempat aksinya melakukan pencurian antara lain, Warung Makan Mallaha, Warung Bakso Pettuadae, Kios Hj Dahlia, Warkop D'basto dan Toko Kedai Kurma.

Polisi pun berhasil menyita barang bukti yakni satu handphone (HP) merek Oppo A16 beserta dus dan cas, satu laptop Lenovo beserta tas dan cas, 10 tabung elpiji 3kg, satu buah mesin kasir, satu buah bor listrik, dua buah shockbreaker motor dan dua buah kotak amal.

"Selain itu, kami juga berhasil mengamankan kendaraan tersangka yakni satu unit motor Yamaha Fino," mantan Kabag Ops Polres Pangkep tersebut.

Atas perbuatan kedua pelaku, EJ dan RJ diganjar pasal 363 ayat 2 KUHP dengan ancaman 9 tahun penjara. Namun karena RJ masih di bawah umur, ia pun prosesnya tetap mengacu pada UU No 11 tahun 2012 tentang peradilan anak.

Rekomendasi