Raffi Ahmad hingga Marshel Widianto, 7 Artis yang Bersiap Maju di Pilkada 2024

| 10 Jun 2024 14:50
Raffi Ahmad hingga Marshel Widianto, 7 Artis yang Bersiap Maju di Pilkada 2024
Artis-artis yang siap maju Pilkada 2024 (Istimewa)

ERA.id - Beberapa artis Tanah Air digadang-gadang bakal maju mencalonkan diri dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di tahun 2024. Nama artis itu mulai dari Raffi Ahmad, Ahmad Dhani, hingga Marshel Widianto. Suami Nagita Slavina menjadi salah satu kandidat terkuat.

Pilkada serentak akan digelar pada Rabu (27/11/2024) untuk memilih gubernur-wakil gubernur, bupati-wakil bupati dan wali kota-wakilnya. Lantas siapa saja artis yang bakal maju Pilkada 2024? Dilansir dari berbagai sumber, inilah 7 artis yang bakal maju di Pilkada 2024. 

1. Raffi Ahmad

Raffi Ahmad disebut-sebut bakal maju Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024 bersama Bupati Kendal, Dico M Ganinduto. Walau tak secara gamblang menyebut bakal maju Pilkada Jateng, namun foto suami Nagita Slavina ini dengan Dico yang berpose bak calon kepala daerah sudah tersebar dimedia sosial. 

Mereka juga kerap melakukan kampanye di berbagai kabupaten dan kota Jateng, termasuk Solo. Dico juga mengaku dekat dengan ayah dua anak ini dan terus menjalin komunikasi. Dico juga meminta doa dan restu terkait isu dirinya bakal diduetkan dengan Raffi Ahmad.

2. Ahmad Dhani

Wasekjen Gerindra Ahmad Dhani disebut-sebut akan maju di Pilkada 2024. Suami Mulan Jameela ini akan maju Calon Wali Kota Surabaya. Dasco, Ketua Harian Partai Gerindra mengatakan Ahmad Dhani tengah dipersiapkan untuk maju Pilkada 2024. Ahmad Dhani juga mempersiapkan surat rekomendasi untuk Eks Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa dan Eks Wakil Gubernur Jatim, Emil Dardak maju Jatim 1.  

3. Marshel Widianto

Media sosial dihebohkan dengan baliho gambar komika Marshel Widianto dengan lambang Partai Gerindra. Baliho dengan gambar wajah Marshel dan logo Gerindra beserta tulisan 'Marshel untuk Tangsel'. Suami Cesen eks JKT48 ini juga turut ikut serta dalam kegiatan Pilpres. Ia sudah terlibat dalam kegiatan Gerindra ditingkat Provinsi. Marshel menginginkan Tangerang Selatan bisa seperti kota Jakarta dan pembangunan yang merata. 

4. Ronal Surapradja

Ronal Surapradja mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota atau Wakil Wali Kota Bandung. Bintang Extravaganza ini mendaftarkan diri ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP pada Jumat (26/4/2024). Ronal juga sudah melengkapi berkas yang diperlukan untuk mendaftarkan diri bakal calon Wali Kota atau Wakil Wali Kota Bandung. 

5. Desy Ratnasari

Saat ini, Desy Ratnasari berstatus sebagai politikus PAN sekaligus anggota DPR RI Petahana dari daerah Pemilihan Jabar. Desy Ratnasari masuk radar PAN untuk Pilkada Jawa Barat (Jabar) 2024. Walau sebelumnya gagal ke Senayan, Desy Ratnasari mengaku siap dipasangkan dengan siapapun untuk maju dalam pencalonan gubernur atau wakil gubernur periode Pilkada 2024 nanti.

6. Krisdayanti

Politikus PDIP mengambil formulir pendaftaran Pilwali Kota Batu PDIP. Mantan istri Anang Hermansyah ini mengirim relawan sebagai perwakilan untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon Wali Kota di Kantor DPC PDIP Kota Batu. 

Aturan dari PDIP Batu, pengambilan formulir yang hanya diwakilkan diperbolehkan. Hanya saja, pengambilan harus melalui perwakilan dengan syarat membawa kuasa hukum. Tetapi, pengembalian formulir ke PDIP Batu harus sendiri dan tak boleh diwakilkan. 

7. Rano Karno

PDIP menyiapkan salah satu kader untuk maju Pilgub Banten, yakni Rano Karno. Pemeran utama dalam film Si Doel Anak Betawi (1972) ini sudah mengambil formulir dari PDIP untuk maju sebagai Cagub Banten di Pilkada 2024. Kabarnya, Rano Karno ingin maju, karena dapat dukungan dari relawan, warga dan tokoh masyarakat. Sebelumnya, Rano Karno pernah mencalonkan diri sebagai Gubernur Banten dalam Pilgub Banten 2017.

Rekomendasi