ERA.id - Jin BTS akhirnya resmi menyelesaikan tugasnya sebagai salah satu pembawa obor Olimpiade Paris 2024, bertepatan dengan Hari Bastille, Hari Nasional Prancis, pada 14 Juli 2024.
Member tertua BTS itu memimpin bagian estafet dari Louvre Museum, dimulai pada pukul 20:30 waktu setempat. Ia disambut kerumunan para penggemar yang bersorak heboh.
“Jin, anggota grup BTS dan bintang K-Pop menerangi Paris dengan membawa Api Olimpiade,” tulis akun Instagram resmi @paris2024.
Para penggemar BTS atau ARMY memenuhi jalanan untuk menyaksikan momen bersejarah tersebut. Mereka juga membawa bendera Korea Selatan dan berbagai plakat untuk menyemangati Jin, mulai dari “Lari, Seok Jin”, hingga “Semoga Beruntung, Seok Jin”.
Pada video yang beredar di media sosial, Jin sendiri yang melihat penggemar meneriakkan dukungan untuknya tampak malu-malu. Ia kemudian sempat melambaikan tangan kepada penggemarnya.
Dalam perjalanannya membawa obor, Jin BTS dikawal oleh polisi dan bodyguard yang berjalan di dekatnya. Setelah menerima obor di Rue de Rivoli, Jin berlari sekitar 200 meter, sebelum mengembalikannya ke pusat estafer obor di museum.
Usai menjalani tugasnya sebagai salah satu pembawa obor Olimpiade Paris 2024, Jin BTS mengaku merasa terhormat. Ia berterima kasih pada para penggemar yang sudah mendukungnya selama ini.
“Saya merasa sangat terhormat bisa berpartisipasi dalam membawa obor hari ini. Saya dengan tulus berterima kasih kepada ARMY dan semua penggemar yang memungkinkan saya membawa obor,” kata Jin lewat agensinya BigHit Music, dilansir dari Soompi.