Disinggung Soal Api Neraka karena Nikahi Pria Non Muslim, Bunga Zainal: Seakan Dia Suci dan Bersih

| 19 Aug 2021 19:30
Disinggung Soal Api Neraka karena Nikahi Pria Non Muslim, Bunga Zainal: Seakan Dia Suci dan Bersih
Bunga Zainal (Foto: IG @bungazainal05)

ERA.id - Kehidupan Bunga Zainal tampaknya tak pernah bebas dari perhatian dan kritikan dari netizen, terlebih mengenai pernikahannya dengan Sukhdev Singh. Terbaru, Bunga mendapatkan ceramah dan disinggung seorang netizen soal api neraka karena menikah dengan Sukhdev, seorang pria non Muslim.

"Anda wajib bersyukur kepada Allah masih ada orang yg peduli dengan anda, yg ingin menyelamatkan saudaranyadari kemurtadtan, anda sadar dari gambaran tersebut masih ada keiman diri anda, emang anda gak takut sama azab Allah yang sangat pedih. Anda gak kebayang api di dunia itu setengah dari api di neraka," kata si netizen lewat kolom komentar.

"Harusnya anda sadar, saya cuma menasihati anda, cuma anda menyesal kelak nanti, saya doakan supaya anda mendapat hidayah, menikah sama non Muslim ibarat anda sedang berzina, anda wajib sadar hal itu @bungazainal," lanjut si netizen sambil menandai akun Instagram Bunga.

Mendapat komentar seperti itu, Bunga Zainal langsung membalasnya lewat unggahan Instgram Storiesnya. Ia membalas si netizen dengan menohok dan mengingatkan si netizen untuk tak bersikap sebagai manusia paling suci.

Unggahan Bunga Zainal (Foto: Screenshoot IG Stories)

"Pagi-pagi gak sengaja kebaca comment ini orang, baca comment nya seakan dia itu suci & bersih, seakan dia tau banget surga & neraka, seakan dia adalah Tuhan, dan seakan dia pemilik surga," balas Bunga.

Lebih lanjut, Bunga pun meminta agar netizen fokus pada urusan masing-masing saja, dan tidak menggangu kehidupannya. Menurutnya, lebih baik agar setiap orang memperbaiki diri masing-masing dan tidak sibuk menasihati orang lain, terlebih yang tidak dikenal.

"Bang, mbak siapalah itu urus aja urusan masing-masing ya, agak sensitive kalo bahas agama di sosmed. Lebih baik kita sibuk memperbaiki diri kita sendiri dari pada sibuk memperbaiki orang lain," pungkas Bunga.

Rekomendasi