5 Film Horor yang Gunakan Boneka Arwah Jadi Pemeran Utama

| 06 Jan 2022 21:20
5 Film Horor yang Gunakan Boneka Arwah Jadi Pemeran Utama
Film tema boneka arwah (Dok: IMDb)

ERA.id - Tren spirit doll atau boneka arwah belakangan ini meningkat di kalangan selebriti tanah air. Kehadiran boneka arwah itu tentu mengingatkan pada film horor yang mengambil pemeran utama berupa boneka.

Industri perfilman dunia sempat diwarnai dengan film bertema horor dengan pemeran utamanya adalah sebuah boneka. Film bertema seperti itu tergolong laris manis dan banyak peminat semua kalangan. Bahkan industri perfilman Indonesia juga mencoba peruntungan dengan mengangkat film bertema serupa dengan tokoh utama boneka arwah.

Berikut ini lima film horor bertema boneka arwah

1. Child's Play

Child
Child's Play Chucky (Dok: IMDb)

Salah satu film boneka ikonik yang mewarnai perfilman adalah franchise dari Child's Play. Film ini menggunakan pemeran utama boneka bernama Chucky, yang sampai saat ini sangat ikonik dan membekas di hati penggemar.

Chucky digambarkan sebagai boneka arwah yang menebar teror bagi orang-orang di sekitarnya. Dia bahkan tak segan untuk membunuh siapa saja dengan senjata tajam, terutama pisau.

Film perdananya rilis pada tahun 1988 dengan judul Child's Play. Kemudian film itu menuai kesuksesan hingga berlanjut ke film-film berikutnya. Terakhir, Chucky hadir dalam film berjudul Cult of Chucky yang tayang di tahun 2017.

2. The Conjuring

The Conjuring (Dok: IMDb)
The Conjuring (Dok: IMDb)

Bagi pecinta film horor mendengar kata The Conjuring mungkin sudah tidak asing lagi di telinga. Salah satu film horor terlaris ini juga mengangkat boneka arwah sebagai pemeran utamanya.

The Conjuring menjadi pembuka universe dari boneka bernama Annabelle, yang meninggalkan kengerian di ingatan penonton. Bahkan kengerian itu sukses melahirkan sekuel-sekuel lainnya dari The Conjuring yang disutradarai oleh James Wan.

3. Sabrina

Sabrina (Dok: IMDb)
Sabrina (Dok: IMDb)

Film horor tentang boneka arwah berikutnya datang dari sineas tanah air, Rocky Soraya. Rocky menghadirkan boneka bernama Sabrina yang meneror banyak orang.

Kehadiran Sabrina ini bermula dari arwah bernama Baghiah yang masuk ke dalam boneka. Sejak saat itulah Sabrina menjadi boneka hidup yang dirasuki oleh arwah jahat.

Selain Sabrina, Rocky Soraya juga sukses dengan film bertema serupa dengan mengangkat boneka arwah sebagai pemeran utama. Film itu adalah The Doll dan The Doll 2.

4. The Boy

The Boy (Dok: IMDb)
The Boy (Dok: IMDb)

Berbeda dari film boneka arwah lainnya yang menggunakan boneka menyeramkan, film The Boy justru memakai boneka berwajah tampan dengan penampilan rapih. Boneka yang diberi nama Brahms itu mengenakan setelan jas hitam dan memiliki wajah yang bersih dari noda.

Namun ketampanan Brahms perlahan menjadi mengerikan lantaran menimbulkan kekacauan dan memakan banyak korban. Film ini bahkan menjadi salah satu pertaruhan nama besar William Brent Bell sebagai sutradara.

5. Annabelle

Annabelle (Dok: IMDb)
Annabelle (Dok: IMDb)

Terakhir ada film Annabelle yang turut menghantui dan meneror penonton dengan penampilannya sebagai boneka arwah. Film ini sebanarnya merupakan spin-off dari film The Conjuring. Bahkan bisa dikatakan film Annabelle ini menjadi titik awal bagaimana teror hantu mulai menyerang dan hadir di The Conjuring.

Setelah kesuksesan Annabelle yang menceritakan awal mula kehadirannya, film ini pun dibuat sekuelnya yang mengangkat asal usul terciptanya Annabelle.

Itulah lima film horor yang mengangkat boneka arwah sebagai pemeran utamanya. Kira-kira yang mana nih yang jadi favorite kalian?

Rekomendasi