Zedd Dilarang Masuk ke China

| 14 Oct 2019 16:23
Zedd Dilarang Masuk ke China
Zedd (Foto: Twitter @Zedd)
Jakarta, era.id - Pemerintah China melarang Zedd untuk datang ke negeri China. Pernyataan ini dikeluarkan setelah Zedd terlihat menyukai sebuah kicauan dari akun serial kartun Amerika, South Park tentang episode ketiga dari musim terbarunya, SHOTS!!!

Melalui sebuah klip video dari episode SHOTS!!! yang diunggah oleh South Park Studios, adegan itu menampilkan Kenny dan partner kerjanya, Towelie yang sedang bertengkar di dalam mobil. Kenny berjanji untuk tidak egois dalam berbisnis. Towelie mengusulkan untuk berhenti bekerja sama dengan China. Kenny pun akhirnya menyatakan akan mengakhiri hubungan bisnisnya dengan China dengan sebuah kalimat “F*ck the chinese government!

 

Sebenarnya, kicauan South Park itu hanya merayakan berjalannya 300 episode dari serial kartun South Park. South Park adalah serial kartun situasi komedi dewasa karya Trey Parker dan Mark Stone sejak tahun 1997. Serial yang berfokus kepada satir komedi dan kritik sosial ini dikenal suka mengkritisi kejadian yang ada di dunia. Pemerintah China adalah nomor sekian dari target kritik serial South Park.

Zedd pun menuliskan sebuah cuitan terkait larangannya untuk masuk ke China. Ia menuliskan “Aku secara permanen dilarang ke China karena menyukai cuitan @SouthPark.” tulisnya pada hari Jumat (11/10).

 

Humas dari Zedd juga telah menerima kabar ini. “Ini benar. Tetapi kami tidak punya informasi lebih untuk dibagikan.” kata Adam Guest kepada CNBC tentang larangnya Zedd ke China.

Tidak hanya Zedd, sebelumnya pemerintah China telah melarang penayangan serial South Park di China setelah penayangan episode Band in China, satu episode sebelum SHOTS!!!. Episode itu sempat tayang di jalan Sham Shui Po District, Hong Kong sebagai bentuk protes pada hari Selasa (8/10). Setelah itu, serial South Park dilarang tayang secara online maupun offline.

Trey dan Mark membalas pelarangan itu dengan membuat permintaan maaf palsu dan sebuah referensi kepada kontroversi manajer umum NBA dan komentar Daryl Morey terhadap protes Hong Kong.

Sementara itu, musik Zedd masih tersedia di aplikasi streaming musik China seperti QQ Music. Baru-baru ini Zedd merilis kolaborasinya dengan Kehlani berjudul Good Thing. Zedd sedang menjalani turnya yang diberi nama Zedd: Orbit Tour.

Rekomendasi