Petugas Kebersihan Buang 20 Ton Sampah di Kantor Bupati Seram Bagian Barat, Tuntut Gaji 3 Bulan Dibayar

| 22 Nov 2023 12:48
Petugas Kebersihan Buang 20 Ton Sampah di Kantor Bupati Seram Bagian Barat, Tuntut Gaji 3 Bulan Dibayar
Petugas Kebersihan Protes dan Buang 20 Ton Sampah di Kantor Bupati Seram Bagian Barat (Tangkapan layar)

ERA.id - Viral video demonstrasi petugas kebersihan yang membuang sampah di kantor Bupati Seram Bagian Barat, Maluku. Dalam video tersebut para petugas kebersihan menuntut gaji mereka yang belum dibayar selama tiga bulan.

"Kami sudah tiga bulan tidak ada kejelasan, sampai saat ini gaji kita belum dibayar," ujar pendemo dalam video tersebut dikutip dari akun X @kegblgnunfaedah, Rabu (22/11/2023).

Nampak dalam video tersebut truk sampah terparkir di halaman kantor bupati. Lalu sampah juga terlihat berserakan di halaman kantor. Lebih lanjut, petugas dengan topi merah nampak mengarahkan truk untuk menuang sampah. Dalam aksi tersebut, sejumlah orang berseragam ASN berdiri menyaksikan aksi demontrasi.

Dalam video tersebut juga ditempelkan narasi dari akun @gesertimur. Narasinya, para petugas meluapkan kekecewaan. Mereka menganggap penjabat bupati tak becus menangani masalah.

"Tepat hari ini senin 20 11 2023 luapan kekecewaan dari para pekerja kebersihan kepada pj bupati seram barat masa membuang sampah pada kator bupati seram !! kami menilai pj bupati tidak becus dalam menangani masalah2 yang terjadi di seram bagian barat segera evaluasi pj bupati sbb," tulis narasi tersebut.

Dalam unggahan lainnya, dikutip dari akun Instagram @memomedsos disebutkan tiap truk sampah dapat mengangkut 3 sampai 5 ton sampah. Para petugas pun mengerahkan 4 truk sampah di kantor tersebut.

Rekomendasi