ERA.id - Charlie Puth merilis lagu "Charlie Be Quiet", dari album ketiganya berjudul Charlie, akan diliris 7 Oktober 2022.
Dilansir dari Thehoneypop (5/10), Charlie Puth terinspirasi membuat lagu "Charlie Be Quiet", dari salah satu komen di akun TikToknya.
Charlie Puth cukup aktif di TikTok dan Instagram, dia membuat konten berisi proses pembuatan suatu lagu. Mulai dari suara pintu, yang akhirnya bisa dia ubah jadi satu nada, sampai salah satu komen yang dijadikan judul lagu.
Komen netizen terlihat di salah satu video TikTok Charlie, saat itu dia scrolling komentar netizen dan terlihat salah satu akun berkomentar, Charlie be quiet. Komentar tersebut sempat dizoom sebentar, tapi akhirnya Charlie lebih fokus promosi earbuds yang sedang dia pakai.
Lagu "Charlie Be Quiet" bertemakan soal, seseorang berusaha untuk tidak terlalu berisik dalam mendekati gebetannya. Seperti judulnya, be quiet.
Menurut themusicalhype, lirik 'I’ll act like I don’t even care, yeah / I’m not going out looking dumb'. atau "Saya berakting seolah tidak perduli/ Saya tidak mau terlihat bodoh,” mengartikan, Charlie berusaha menurunkan sikap bersemangatnya dalam mendekati seseorang yang dia cintai. Kesannya tidak mahu terburu-buru.
Lagu-lagu yang masuk dalam album Charlie, di antaranya "Light Switch", "That’s Hilarious", "Left and Right", "Smells Like Me", "I Don’t Think I Like Her Anymore", dan "Charlie Be Quiet".
Sebagai promosi album barunya, Charlie Puth akan melakukan tur mulai 23 Oktober 2022 di Count Basie Center for the Arts in Red Ban dan berakhir di Berlin pada 5 Desember 2022.