ERA.id - Belum lama ini Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno meresmikan secara langsung restoran Waroeng Windsor di London, Inggris.
Dikutip dari keteranngan resmi Kemenparekraf, didukung oleh Diaspora dan Indonesia Small Medium Enterprise (ISME), apa menariknya sih Waroeng Windsor yang juga bagian dari Spice Up The World ini?
1. Promosi Rempah-rempah
Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan dibukanya Waroeng Windsor bertujuan guna mempromosikan rempah-rempah asal Indonesia. Di mana Indonesia sendiri dikenal memiliki banyak jenis rempah, sehingga berpotensi besar untuk memperluas jangkauan pengenalannya hingga ke Inggris.
"Apabila China punya Jalur Sutra sebagai jalur perdagangan, Indonesia punya jalur ini untuk mengenalkan beraneka ragam rempah yang dimiliki Indonesia," ujar Sandiaga dalam keterangan resminya.
2. Berpeluang Kembangkan 400.000 Restoran ndonesia
Dengan diresmikannya Waroeng Windsor di London, nantinya diharapkan bisa mengembangkan 400.000 restoran Indonesia di seluruh dunia. Terlebih dengan adanya rempah-rempah yang jadi ciri khas masakan dari Nusantara.
"Sebagian besar ada di Eropa, beberapa ada di UK (Inggris) dan juga Amerika dan tersebar di kawasan Asia," ujar Sandiaga.
3. Menjadi Sejarah
Sandiaga Uno menyebut peresmian Waroeng Windsor merupakan suatu sejarah. Dia pun berharap, nantinya akan lebih banyak lagi pengusaha di Inggris yang dapat membuka lagi restoran, yakni tak lain untuk mengenalkan rempah dan kuliner Nusantara.
"Mudah-mudahan lebih banyak lagi restoran Indonesia yang buka di UK, di mana-mana dan mendorong kebangkitan dari makanan Indonesia dan rempah-rempah Indonesia juga," ujarnya.
4. Bagian dari Spice Up The World
Sandiaga bilang, bahwa dirinya ingin terus membuka kesempatan untuk berkolaborasi dengan seluruh pihak untuk mengembangkan program Spice Up The World.
Program tersebut kedepannya ditargetkan akan memacu pengembangan jaringan restoran Indonesia di luar negeri, sebagai gastrodiplomasi Indonesia guna mencapai nilai ekspor rempah dan bumbu sebesar 2 miliar dolar AS dan mengaktivasi sebanyak 4.000 restoran di mancanegara pada tahun 2024.
"Lewat restoran yang ada sekarang dan yang baru dibangun, kami berharap mereka dapat mempromosikan gastronomi Indonesia kepada dunia. Kami mengucapkan selamat atas dibukanya restoran Warung Windsor, semoga membawa rezeki yang berkah," tuturnya.