ERA.id - Calon presiden nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan mengatakan, ia telah menemui Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Salim Segaf Al Jufri. Kunjungannya itu dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.
Adapun saat maju pada Pilpres 2024, Anies dan pasangannya, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin diusung oleh tiga partai politik, yakni PKS, PKB, dan NasDem.
"Sudah. Tadi kami silaturahmi dengan Ketua Majelis Syuro PKS Bapak Habib Salim Segaf," kata Anies kepada wartawan di rumahnya, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (10/4/2024).
Meski demikian, Anies mengungkapkan, dirinya belum bertemu dengan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, dan cawapresnya sekaligus Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar. Alasannya, jelas dia, saat ini dua tokoh itu sedang tidak berada di Jakarta.
"Pak Surya Paloh sedang tidak berada di Jakarta, Ketua PKB juga sedang tidak berada di Jakarta,"
"Dan memang karena waktunya pendek, sementara kami ada open house, maka kami enggak mungkin berkeliling banyak (tempat), jadi harus langsung segera pulang ke rumah," sambungnya menjelaskan.
Namun, mantan Gubernur DKI Jakarta ini tak menjelaskan lebih rinci mengenai keberadaan Surya Paloh. Dia juga tak menyampaikan kapan perkiraan waktu dirinya bertemu dengan pucuk pimpinan Partai NasDem tersebut.
Anies hanya menyebutkan bahwa Cak Imin tengah mudik ke Jombang, Jawa Timur. Tetapi ia menegaskan, komunikasi antara dirinya dan Cak Imin tetap terjalin secara intens.
"Saya teleponan sama Gus Imin hampir tiap hari. Hari ini belum (teleponan) karena pasti sama-sama lagi sibuk. Tapi kami rutin dan beliau pulang hari Senin kemarin ke Jombang," tegas Anies.
Sebelumnya, Anies juga bersilaturahmi ke rumah Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla (JK) di Jakarta Selatan. Dia menyebut, tidak ada pembicaraan khusus dalam pertemuan tersebut.
"Enggak ada, cuma Lebaran ketemu semua orang, banyaknya foto-foto, minal aidzin wal faizin, itu saja," ungkap Anies.