Ditinggal Bambang Susantono, Jokowi Langsung Cari Calon Kepala Otorita IKN yang Baru

| 03 Jun 2024 15:30
Ditinggal Bambang Susantono, Jokowi Langsung Cari Calon Kepala Otorita IKN yang Baru
Mensesneg Pratikno. (Humas Kemensetneg)

ERA.id - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan, Presiden Joko Widodo bakal mencari calon kepala otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), pasca ditinggal Bambang Susantono.

"Iya (Jokowi cari pengganti Bambang sebagai kepala otorita IKN)," kata Pratikno di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, Senin (3/6/2024).

Terkait penunjukan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Wakil Menteri ATR/BPN Raja Juli Antoni sebagai Plt kepala dan wakil kepala Otorita IKN, dia belum mengetahui sampai kapan masa tugasnya.

Dia hanya bisa memastikan, keduanya bertugas sebagai Plt sampai ada kepala dan wakil Otorita IKN definitif.

"Ya sampai definitif. Belum tahu, kita lihat perkembangannya," kata Pratikno.

Sebagai informasi, Presiden Jokowi telah menerima surat pengunduran diri Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe sebagai pimpinan Otorita IKN.

Namun belum diketahui apa alasan keduanya mundur di tengah persiapan pelaksaan perayaan HUT RI.

Pratikno membantah alasan Bambang dan Dhony mundur karena persiapan HUT RI.

"Oh enggak, enggak. 17an sudah kita rancang jadi kira kira nanti karena kita nanti kan sebelumnya pindah, ada 17-an acara dimulai sana, ada juga upacara di sini juga," kata Pratikno.

Rekomendasi