Digadang Maju Pilkada Jakarta 2024, Anies Baswedan: Mengalir Saja

| 08 Jun 2024 10:00
Digadang Maju Pilkada Jakarta 2024, Anies Baswedan: Mengalir Saja
Anies Baswedan. (Facebook Anies Baswedan)

ERA.id - Anies Baswedan belum menentukan sikap apakah bakal maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 atau tidak.

Hal itu merespons banyaknya partai dan sejumlah pihak yang meginginkannya maju di Pilkada Jakarta mendatang.

"Ya ngalir aja sekarang," kata Anies kepada wartawan, dikutip Sabtu (7/6/2024).

Meski begitu, dia mengaku memang memiliki ketertarikan untuk kembali memimpin Jakarta.

Namun dia perlu berdialog dengan sejumlah pihak sebelum menentukan sikapnya. Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu bakal memberikan jabatan dalam waktu dekat.

"Kita lihat memang kami secara serius memikiran tentang Jakarta dan berdiskusi dengan banyak pihak, khususnya senior-senior kemudian juga teman-teman muda, masyarakat," kata Anies.

"Kami pertimbangkan amat serius. Mudah-mudahan enggak lama lagi sampai kepad kesimpulan dan keputusan," imbuhnya.

Nama Anies Baswedan masuk bursa Pilkada Jakarta. Sejumlah organisasi mendorong Anies mencalonkan diri sebagai gubernur Jakarta.

Selain itu, beberapa partai politik jugas mempertimbangkan mengusung Anies. Diantaranya PKS, PKB, NasDem, dan PDI Perjuangan.

Rekomendasi