Gelar Pelatnas, DPP PDIP Sebar Mata dan Telinga Lewat Tim Pemenangan Pilkada

| 09 Aug 2024 18:00
Gelar Pelatnas, DPP PDIP Sebar Mata dan Telinga Lewat Tim Pemenangan Pilkada
Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional yang juga Wakil Sekretaris Jenderal PDIP, Adian Napitupulu. (Dok DPP PDIP)

ERA.id - DPP PDI Perjuangan menggelar Pelatihan Nasional (Pelatnas) Tim Kampanye Pilkada 2024 gelombang keempat di Cisarua, Bogor, Jawa Barat.

Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional yang juga Wakil Sekretaris Jenderal PDIP, Adian Napitupulu mengatakan bahwa Tim Pemenangan Pilkada ini akan menjadi mata dan telinga DPP PDIP. Nantinya mereka akan diterjunkan ke setiap Kabupaten/Kota hingga Provinisi untuk melakukan monitoring langsung di lapangan.

"Ini pola baru, kita mau memastikan bahwa mata telinga dari DPP PDI Perjuangan melalui Tim Pemenang Pilkada ada bersama-sama dengan seluruh teman-teman dari masing-masing provinsi, dan mereka akan berkeliling ke setiap Kabupaten/Kota melihat bagaimana pertarungan Pilkada ini," kata Adian, Jumat (9/8/2024).

Dia juga memastikan bahwa tim yang akan diterjunkan ke daerah merupakan kader-kader muda partai yang bekerja dengan baik.

Anggota DPR RI itu menambahkan, Pelatnas Tim Pemenangan Pilkada 2024 ini telah sampai pada gelombang keempat dan diikuti sebanyak 2.680 peserta dari 252 kabupaten/kota.

Masing-masing tim pemenangan calon kepala daerah ini bakal diberikan pelatihan guna memastikan strategi pemenangan pada Pilkada 2024 untuk dijalankan secara efektif dalam rangka memenangkan Pilkada 2024.

“Kita berharap bahwa semua peserta yang hadir ini menjadi kekuatan tambahan baru untuk Partai secara keseluruhan, secara nasional jadi kami berharap akan ada proses merawat selanjutnya agar proses selesai Pilkada, kekuatan yang luar biasa ini tidak hilang,” kata Adian.

Seluruh biaya ditanggung bersama dengan atau dana gotong royong dari masing-masing daerah.

Sehingga, dia berharap seluruh peserta benar-benar memanfaatkan dan tidak menyia-nyiakan pelatihan ini sebagai suatu pembelajaran untuk memenangkan Pilkada 2024.

“Jadi masing-masing daerah berkontribusi untuk acara ini. Artinya kalau teman-teman yang hadir menyia-nyiakan acara ini maka yang disia-siakan adalah dana gotong royong dari masing-masing calon kepala daerah. Nah sampai hari ini kita berharap nanti kita bisa menyelesaikan seluruh gelombang,” ungkap Adian.

Pelatnas Tim Pemenangan Pilkada gelombang keempat ini dibuka oleh Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.

Sejumlah tokoh senior partai akan mengisi acara pelatihan seperti Pramono Anung, Ganjar Pranowo, Bambang Wuryanto, Panda Nababan, Iwan Setiawan, Bonnie Triyana, hingga Eep Saefulloh Fatah.

Rekomendasi