Kapolri Sebut Anak Buahnya Berhasil Tangkap 47 Tersangka Terkait Penyelewengan BBM Bersubsidi

| 12 Apr 2022 07:00
Kapolri Sebut Anak Buahnya Berhasil Tangkap 47 Tersangka Terkait Penyelewengan BBM Bersubsidi
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (Antara)

ERA.id - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan, pihaknya telah menangkap 47 tersangka dugaan kasus penyelewengan bahan bakar minyak (BBM) solar bersubsidi. Dia menegaskan, kasus-kasus penyelewengan BBM bersubsidi menjadi salah satu perhatian Korps Bhayangkara.

Hal itu disampaikan Sigit usai menemui mahasiswa aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) yang menggelar demo di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (11/4/2022).

"Terkait dengan masalah BBM dan solar, ini juga menjadi perhatian kami, khususnya terkait penyimpanhan-penyimpangan dan perilaku-perilaku yang dilakukan oleh para spekulan. Sampai hari ini, kami juga sudah mengamankan kurang lebih 47 tersangka," kata Sigit.

Sigit menegaskan, masalah penyimpangan BBM ini akan menjadi perhatian khusus dari Polri. Pihaknya juga berkomitmen mengusut tuntas masalah tersebut.

"Jadi kami juga akan terus concern agar masalah-masalah ini bisa segera selesai," kata Sigit.

Untuk diketahui, BBM bersubsidi seharusnya diberikan kepada transportasi umum, UMKM, serta pedagang kaki lima. Sementara, subsidi untuk industri, biasanya dipakai untuk kebutuhan industri perkebunan dan pertambangan.

Namun, ada pihak tertentu yang memanfaatkan disparitas harga untuk mengambil pasokan kebutuhan solar bersubsidi untuk dipakai di industri.

Rekomendasi