ERA.id - Contra flow dan one way adalah dua jenis sistem lalu lintas yang berbeda. Keduanya biasa digunakan saat momen mudik dan terjadi kemacetan. lantas apa perbedaan contra flow dan one way?
Kemacetan di Indonesia adalah masalah klasik, meskipun infrastruktur setiap tahun dibangun dan diperbaharui. Maka dari itu, untuk mengatasi kemacetan diciptakanlah sistem one way dan contra flow.
Perbedaan Contra Flow dan One Way
Dilansir dari laman resmi Daihatsu Indonesia, sistem contra flow adalah sistem untuk mengurangi kemacetan pada ruas jalan tertentu dengan cara mengubah arus menjadi berlawanan, bukan menutup salah satu arus jalan.
Contra flow adalah sistem lalu lintas di mana arus kendaraan di beberapa jalur diubah menjadi arah yang berlawanan dengan arah aslinya.
Contoh contra flow: saat mudik dan terjadi kepadatan lalu lintas, maka jalur yang biasanya digunakan untuk arah yang berlawanan dapat diubah menjadi jalur yang bergerak ke arah yang sama untuk sementara waktu. Ha tersebut bertujuan agar masyarakat dapat merasakan mudik nyaman hingga sampai tempat tujuan.
Sementara itu, one way adalah sistem lalu lintas di mana arah lalu lintas di suatu jalan atau jalan raya diatur untuk hanya bergerak ke satu arah saja. Artinya, kendaraan hanya dapat bergerak dalam satu arah pada jalan tertentu.
Contoh dari penerapan one way adalah saat libur Natal dan Tahun Baru 2022. Pada waktu itu, untuk mengatasi kemacetan di sekitar gerbang keluar tol Cikampek menuju gerbang tol Kalikangkung pada kilometer 414, pihak kepolisian Satlantas menerapkan sistem one way selama beberapa jam hingga lalu lintas di area tersebut dinilai telah kondusif.
Aturan one way dikhususkan untuk kendaraan yang keluar dari gerbang keluar tol Cikampek. Sedangkan untuk kendaraan lainnya diarahkan untuk ke tol lain atau jalur bukan tol.
Dalam ringkasan, perbedaan antara contra flow dan one way adalah:
● Contra flow mengubah arah lalu lintas di beberapa jalur untuk sementara waktu, sedangkan one way hanya memungkinkan kendaraan bergerak ke arah yang sama pada jalan tertentu.
● Contra flow biasanya digunakan untuk mengatasi kepadatan lalu lintas, sedangkan one way digunakan untuk mengatur lalu lintas pada jalan tertentu agar lebih efisien dan aman.
● Sistem one way, membuat total arus lalu lintas ditutup dan diubah sehingga kendaraan harus melintasi satu arus yang sudah ditetapkan.
● Sistem contra flow membuat arus lalu lintas tidak ditutup secara total, namun ditutup sebagian, sehingga pengendara dapat melintasi ruas jalan secara normal, hanya saja ada satu ruas yang dibuat berlawanan.
● Ruas jalan pada sistem one way sengaja dibuat menjadi satu arah agar kemacetan tidak semakin parah. Namun sistem contra flow membuat jalur dua arah tidak diubah menjadi satu arah.
● Sistem one way biasa diterapkan di waktu-waktu tertentu dan sudah dipersiapkan oleh pihak kepolisian. Sebelum penerapan sistem, polisi sudah mengamati kondisi jalan tersebut dalam beberapa minggu terakhir.
● Sistem one way biasa digunakan pada libur akhir tahun dan awal tahun, ataupun mudik lebaran.
● Sistem contra flow biasanya diberlakukan secara mendadak tergantung situasi dan kondisi jalan.
● Sistem contra flow biasa digunakan untuk sementara waktu, atau beberapa jam misalnya ketika waktu jam pulang kerja.
Selain perbedaan contra flow dan one way, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Ingin tahu informasi menarik lainnya? Jangan ketinggalan, pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…