ERA.id - Putra kedua David Beckham, Romeo Beckham, resmi merapat ke tim B Liga Premier Brentford. Romeo akan bermain untuk sisa musim ini sebagai pemain pinjaman jangka pendek.
Kesepakatan ini terjadi selama bursa transfer Januari 2023. Romeo yang sebelumnya bergabung dengan Inter Miami II akan bergabung dengan Brentford dengan status pemain pinjaman.
"Saya sangat bangga dan sangat senang berada di sini," kata Romeo, dikutip People, Senin (9/1/2023).
"Saya datang ke sini di awal untuk tetap fit selama musim sepi. Kesempatan kemudian datang untuk dipinjamkan ke sini, dan saya tidak pernah begitu bersemangat," lanjutnya.
Lalu, kata Romeo, ia sangat bersemangat dan berharap bisa belajar di bawah asuhan pelatih Brenford B Neil MacFarlane dan asisten pelatih, Sam Saunders. Ia juga tidak sabar untuk segera berlatih dan mempelajari perbedaan dari tim sepak bola Amerika dan Inggris.
"Jika Anda melihat Brentford sebagai sebuah klub, itu sangat positif, dan ini adalah klub yang sedang naik daun dengan sangat cepat. Saya sangat bersyukur berada di sini," ujarnya.
Tidak lama setelah bursa transfer itu terjadi, David Beckham nampak memberikan dukungan dan penyemangat lewat Instagram Story-nya. Beckham mengaku bangga dengan putranya lantaran bisa membela tim Inggris.
"Awal tahun yang menyenangkan. Sekarang kerja keras & kesenangan dimulai. Bangga padamu, sobat," tulis Beckham.
Diketahui selama bergabung dengan Inter Miami II, Romeo Beckham telah mencatatkan 20 penampilan di liga MLS NEXT Pro musim lalu. Selama waktu itu, ia mendapatkan 10 assist dan 2 gol.