FIFA Batalkan Drawing Piala Dunia U-20 di Bali, Buntut Pemprov Tolak Timnas Israel

| 26 Mar 2023 22:31
FIFA Batalkan Drawing Piala Dunia U-20 di Bali, Buntut Pemprov Tolak Timnas Israel
Ilustrasi Piala Dunia (Dok. Fauzan Saari's)

ERA.id - Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) resmi membatalkan agenda drawing Piala Dunia U-20 di Bali pada 31 Maret 2023. Informasi tersebut diterima Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) pada Sabtu (25/3).

Hal tersebut disampaikan anggota Exco PSSI Arya Sinulingga dalam konferensi pers pada Minggu (26/3/2023).

"Kemarin kami sudah mendapatkan informasi dari FIFA, dalam pemberitahuan memang menyebutkan bahwa drawing di Bali telah dibatalkan oleh FIFA," kata Arya.

Meski belum mendapatkan surat resmi dari FIFA, namun alasan batalnya drawing di Bali tersebut lantaran Gubernur Bali Wayan Koster menolak Tim Nasional (Timnas) Israel bermain di Indonesia dalam ajang Piala Dunia U-20.

"Memang kami belum mendapat surat resmi dari FIFA, tetapi pesannya jelas karena adanya penolakan dari Gubernur Bali yang menolak Tim Israel sehingga dengan sendirinya drawing tidak bisa dilaksanakan tanpa seluruh peserta," kata Arya.

Pembatalan dari FIFA cukup dipahami oleh PSSI. Sebab, sebelumnya Pemerintah Provinsi Bali sempat membuat goverment guarantee yang isinya sepakat dan setuju menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia U-20.

"Dengan penolakan tersebut, jadi wajar kalau FIFA akhirnya melihat bahwa ini harus dibatalkan," ucapnya.

Lebih lanjut, Staf Khusus Menteri BUMN itu menambahkan, hingga saat ini PSSI belum mengetahui kapan dan dimana drawing akan dilaksanakan.

PSSI, kata Arya, masih fokus mencari cara agar citra Indonesia di kancah sepak bola internasional kembali pulih.

"Mengenai kapan waktu drawing dan di mana, kami masih belum dapat informasi dari FIFA dalam pelaksanaanya," ucapnya.

"Saat ini kami sedang memikirkan cara bagaimana supaya Indonesia, khususnya sepak bola Indonesia di dunia tidak dikucilkan dalam sebuah ekosistem sepak bola," imbuh Arya.

Keikutsertaan timnas Israel di Piala Dunia U-20 telah menuai pro-kontra. Beberapa pihak di Indonesia mengecam Israel karena konfliknya dengan Palestina.

Salah satu pihak yang menolak kehadiran Timnas Israel yaitu Gubernur Bali Wayan Koster

Kehadiran Israel pun menjadi pembicaraan hangat publik. Sebagian pihak menilai Indonesia tak mendukung Palestina karena mengizinkan Israel tampil di turnamen junior level dunia tersebut.

Timnas U-20 Israel berhak tampil di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia setelah menjadi finalis Piala Eropa U-19 2022.

Piala Dunia U-20 2023 akan dilaksanakan di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni 2023.

Terdapat enam stadion yang disiapkan untuk menggelar Piala Dunia U-20 di Indonesia yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Stadion Gelora Bung Tomo, Stadion Si Jalak Harupat, Stadion Manahan Solo, Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, dan Stadion Gelora Sriwijaya Palembang.

Sampai saat ini, sudah ada 20 negara, dari total 24, yang dipastikan tampil di Piala Dunia U-20 2023, yaitu Indonesia, Republik Dominika, Guatemala, Honduras, Amerika Serikat, Fiji, Brazil, Uruguay, Kolombia, Ekuador, Selandia Baru, Inggris, Prancis, Israel, Italia, Slovakia, Gambia, Nigeria, Senegal dan Tunisia.

Rekomendasi