Seri F1 dan Moto GP Australia Batal Jalan karena Ketatnya Regulasi Covid-19

| 06 Jul 2021 17:58
Seri F1 dan Moto GP Australia Batal Jalan karena Ketatnya Regulasi Covid-19
Ilustrasi: balapan Formula One. (Foto: Daniel Cristian/Unsplash)

ERA.id - Balapan Formula 1 untuk seri Grand Prix Australia dibatalkan untuk kedua kalinya secara berturut-turut, sejak tahun lalu, Penyelenggara F1, Selasa, (6/7/2021), menyebut pembatalan disebabkan oleh ketatnya pembatasan Covid-19 di Australia.

Melansir CNN, pernyataan tertulis dari panitia menyebut, "Kami menyayangkan Grand Prix Australia 2021 harus dibatalkan karena pembatasan dan kesulitan logistik karena adanya pandemi Covid-19."

Selain seri ke-21 Grand Prix F1, seri balapan motor Moto GP di Australia - yang dijadwalkan berlangsung pada 24 Oktober di sirkuit Phillip Island - juga telah dibatalkan untuk tahun kedua secara berturut-turut.

"Pandemi Covid-19 dan kesulitan di bidang perjalanan dan logistik membuat acara sulit dipastikan bisa berjalan atau tidak, dan oleh karena itu (seri Australia) tidak akan diikutsertakan untuk kalender 2021," sebut penyelenggara.

Ser Grand Prix Australia rencananya berlangsung pada 21 November.

Rekomendasi