Korut Dilanda Gelombang Panas, Kim Jong Un Pakai Kaus Singlet

| 10 Aug 2018 08:40
Korut Dilanda Gelombang Panas, Kim Jong Un Pakai Kaus Singlet
Foto Kim Jong Un pakai kaus singlet di Headline surat kabar Rodong Sinmun(BBC)
Pyongyang, era.id - Media Korea Utara, baru-baru ini merilis sejumlah foto yang menunjukkan aktivitas pemimpin negara Kim Jong-Un. Dari foto yang dirilis tampak Kim Jong-Un tengah mengenakan kaus singlet putih saat kunjungannya ke pabrik pengawetan ikan.

Seperti dilansir BBC dan North Korean Insight, Jumat (10/8/2018) gelombang cuaca panas tengah melanda semenanjung Korea. Karena cuaca yang panas itulah Kim Jong-Un melepas pakaian kerjanya dan memilih mengenakan kaus singlet putih agar tidak berkeringat.

Dalam foto yang ada dihalaman pertama dari surat kabar negara Korea Utara, Rodong Sinmun, menunjukkan Pemimpin Agung memeriksa pabrik pengawetan ikan di Kumsanpho bersama istrinya Ri Sol-ju.

Kunjungan Kim Jong-Un ke pabrik pengawetan itu dilakukan pada Minggu (5/8), seperti biasanya pimpinan Korut itu akan mengenakan pakaian khasnya berupa kemeja dengan model 'Mao' berwarna abu-abu yang sering dikenakan kakeknya Kim Il-Sung. 

Dengan suhu di Korea Utara awal pekan ini berada di 37.8C (dengan perbandingan 100F), ia segera membuka pakian yang dikenakannya dan hanya mengenakan singlet putih. Tak lupa topi berbahan jerami digunakan Kim Jong-Un untuk menghalau terik cuaca yang panas.

Ibu negara Ri-Ju pun tampak mengikuti kunjungan Kim Jong-Un sembari membawakan pakaian yang dilepas suaminya itu.

Perlu kalian ketahui, gelombang cuaca panas yang melanda semenanjung Korea juga menyebabkan kekeringan disejumlah wilayah. Kondisi seperti itulah yang membuat Kim Jong-Un mengunjungi pabrik-pabrik makanan untuk memastikan pasokan bahan makanan untuk rakyat tetap terpenuhi.

 

Rekomendasi