"Kalau ada ormas asing dengan spesifikasi tenaga medis, SAR, kita tidak memerlukan itu. Mereka yang sudah nyelonong masuk ke Palu tentu saja kita imbau untuk keluar," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho dilansir Antara, Kamis (11/10/2018).
Dia mengatakan ormas asing yang ingin terlibat dalam penanganan darurat bencana di Palu harus bekerja sama dengan mitra lokal. Mereka juga diminta untuk berkoordinasi dengan Palang Merah Indonesia. Tujuannya agar proses penanganan bencana ini berjalan dengan baik dan tidak terjadi penumpukan di satu titik.
"Kita tidak melarang mereka masuk tapi untuk mempermudah koordinasi dan sesuai kebutuhan kita," tuturnya.
Rekomendasi
-
Afair11 Oct 2018 20:16
Bantuan 15 Negara untuk Sulteng Sudah Diterima
-
Afair11 Oct 2018 18:38
Hottest Issue Malam, Kamis 11 Oktober 2018
-
Afair11 Oct 2018 18:14
Palestina Bakal Kirim Tim Insinyur ke Palu