"Kami juga akan mengirimkan insinyur dan dokter kami untuk membantu rehabilitasi di Palu dan sekitarnya pasca gempa dan tsunami," ujar Direktur Jenderal Badan Kerja Sama Internasional Palestina ( Palestinian International Cooperation Agency/PICA) Imad Al-Zuhairi dalam konferensi pers di Jakarta, seperti dikutip Antara, Kamis (11/10/2018).
Palestina juga siap berdiskusi dengan pemerintah Indonesia untuk merealisasikan inisiatif tersebut. "Kami siap untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman dengan Indonesia. Kita punya pengalaman bagaimana membangun pasca bencana," kata dia.
Imad mengatakan, PICA menyiapkan 24 orang yang terdiri atas tim kesehatan maupun insinyur untuk dikirimkan ke Palu dan wilayah sekitarnya.
Rekomendasi
-
Afair16 Oct 2018 19:57
Napi Palu yang Belum Kembali, Dijadikan DPO
-
Afair16 Oct 2018 17:31
1.200 Hunian Sementara Bagi Korban Gempa Sulteng