Mengapresiasi Dukungan Politikus Partai Berkarya untuk Jokowi-Ma'ruf

| 11 Feb 2019 13:00
Mengapresiasi Dukungan Politikus Partai Berkarya untuk Jokowi-Ma'ruf
Cawapres nomor urut 01 Maruf Amin. (Wardhany/era.id)
Jakarta, era.id - Cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin mengapresiasi dukungan Wakil Ketua Partai Berkarya Muchdi PR kepada dia dan capres pasangannya Joko Widodo di Pemilu 2019.

Kata Mustasyar PBNU ini, meski Partai Berkarya telah mendukung paslon 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, tapi dukungan ini patut diapresiasi karena bentuk aspirasi dari hati nurani.

"Apresiasi, sangat apresiasi, artinya mereka tidak hanya tergantung pada partainya tapi pada aspirasi hati nuraninya," kata Ma'ruf di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (11/9/2019).

Dengan adanya dukungan dari waketum Partai Berkarya ini, Ma'ruf semakin yakin potensi kemenangan petahana di Pilpres 2019 makin besar. 

Soalnya, pasangan ini tak hanya didukung dari kader 10 parpol yang tergabung di Koalisi Indonesia Kerja (KIK), tapi juga kader partai oposisi yang memberikan dukungan kepadanya.

"Oleh karena itu jadi saya menyebutnya 10 partai plus bukan hanya 10 tapi 10 partai plus, mereka yang diluar itu ada juga yang memberikan dukungannya makanya tambah optimis," kata dia. 

"Saya kira potensi kita besar yaitu 9 partai tambah 1 partai PBB 10 partai, jadi potensinya luar biasa yang kita sekarang lagi upayakan mengkonversi dukungan partai itu menjadi elektabilitas," imbuhnya.

Supaya kalian tahu, Muchdi PR memberikan dukungan bagi pasangan 01 Jokowi-Ma'ruf Amin saat menghadiri acara deklarasi sejumlah purnawirawan TNI-Polri di JIEXpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (10/2/2019).

"Yang pertama karena saya melihat Pak Jokowi ini sudah berbuat banyak selama 5 tahun ini. Itu jelas pembangunan yang dirasakan oleh masyarakat dan rakyat Indonesia sudah jelas kan," kata Muchdi saat itu. 

 

Rekomendasi