Dataran Tinggi Trump, Hadiah Israel untuk AS

| 17 Jun 2019 09:24
Dataran Tinggi Trump, Hadiah Israel untuk AS
Dataran Tinggi Trump yang diresmikan Israel (Twitter @USAmbIsrael)
Jakarta, era.id - Presiden Amerika Serikat (AS) secara resmi mengakui kedaulatan Israel atas Dataran Tinggi Golan. Sebagai bentuk terima kasihnya Pemerintah Israel menamakan wilayah pemukiman baru Yahudi itu sesuai nama Presiden AS Donald Trump.

Melansir dari The Washington Post, Minggu (16/6) sebagai bentuk penghormatannya, Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu menamai dataran tinggi itu sebagai 'Dataran Tinggi Trump'. Lokasinya di Dataran Tinggi Golan, wilayah sengketa Israel dengan Suriah.

Peresmian papan nama Dataran Tinggi Trump itu ditulis dengan Bahasa Inggris dan Ibrani. Bendera Israel dan AS juga terpampang di papan nama yang hanya berada 12 km dari demarkasi Suriah.

"Ini adalah hari yang bersejarah," ujar Netanyahu dalam upacara pembukaan seraya menyebut presiden ke-45 dalam sejarah AS itu sebagai "rekan baik Israel".

 

Duta Besar AS untuk Israel David Friedman yang menghadiri peresmian penamaan pemukiman itu mengatakan kalau ini menjadi hadiah ulang tahun ke 73 bagi Trump. Sementara Trump melalui Twitter menyatakan amat berterima kasih.

"Terima Kasih PM @Netanyahu dan Negara Israel atas kehormatan besar ini," kata Trump.

Israel merebut Golan dari Suriah dalam Perang Enam Hari 1967. Sejak saat itu AS tidak pernah menganggap Golan wilayah Israel, setidaknya hingga Maret lalu. Ketika itu, Trump secara resmi mengakui kedaulatan Israel di Golan secara efektif mendudukinya pada 1981. 

Bisa dibilang ini buah tangan Israel untuk Trump setelah pengakuan kontroversialnya. Apalagi sebelumnya Trump juga menyatakan Yerusalem sebagai ibu kota Israel, bukan Tel Aviv, dan memindahkan Kedutaan Besar AS ke kota yang diklaim juga oleh Palestina itu.

Kini region yang berlokasi sekitar 60 kilometer di barat daya ibu kota Suriah, Damaskus, dan mencakup wilayah sekitar 1.000 kilometer persegi itu bakal dibangun pemukiman baru Yahudi di dekat Kela di sebelah utara Golan. 

 

Rekomendasi