'PR' Zainudin Amali Dongkrak Prestasi Sepak Bola

| 23 Oct 2019 18:33
'PR' Zainudin Amali Dongkrak Prestasi Sepak Bola
Menpora Zainudin Amali (Wardhani Tsa Tsia/era.id)
Jakarta, era.id - Saat memperkenalkan Zainudin Amali sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga, Presiden Joko Widodo sempat menyinggung soal prestasi olahraga khususnya di bidang sepak bola.

"Kemudian Bapak Zainudin Amali, Menpora. Sepak bolanya Pak," kata Jokowi saat itu di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (23/10/2019).

Menanggapi hal tersebut, usai dilantik Jokowi, Zainudin Amali mengaku bakal berkoordinasi dengan pihak internal Kementerian Pemuda dan Olahraga bersama PSSI.

"Enggak bisa pemerintah memutuskan sendiri apa maunya. Kita harus dengarkan stakeholder maunya seperti apa, baru kemudian kita rumuskan bersama sama," ungkap Zainudin usai dilantik.

Baca Juga: Beda Polri dan Mendagri di Mata Tito Karnavian

Dia menilai, sepak bola Indonesia selalu mengalami permasalahan yang sama, yaitu tak konsistennya penampilan Timnas Indonesia.

"Untuk sepak bola, memang menjadi perhatian kita, kan usia yang 16-19 bagus. Begitu ke atas senior selalu drop," ujar Zainudin.

Mantan Ketua Komisi II DPR ini mengaku jika Presiden menaruh perhatian besar pada cabang olahraga sepak bola.

"Itu Bapak Presiden selalu menyampaikan, coba cari cara bagaimana supaya konsisten kita dari usia dini sampai senior itu prestasinya bagus," imbuh dia.

Secara khusus Jokowi juga meminta dirinya untuk terus mencari pemain-pemain sepak bola baru dengan tujuan agar Timnas Indonesia makin kuat. Selain itu, politikus Golkar ini mengaku tak segan melakukan naturalisasi jika ada pemain asing yang punya bakat di atas rata-rata dalam bermain sepak bola. Namun, segala keputusan, kata dia, tentu akan dibahas secara bersama-sama.

"Termasuk itu juga (naturalisasi) tapi semua hal yang berkaitan dengan sepak bola kita akan bicarakan. Sekali lagi, di awal saya sampaikan, pemerintah tidak akan memutuskan sendiri tanpa mendengarkan aspirasi dari stakeholder khususnya cabang olahraga," tutupnya.

Prestasi timnas Indonesia memang tengah jeblok. Timnas senior bahkan hanya menjadi juru kunci di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022. Tim arahan Simon Mcmenemy itu telah menjalani empat laga dan semuanya berakhir dengan kekalahan.

Rekomendasi