Pria China Positif Covid-19 dari Bali Sudah Sembuh

| 13 Feb 2020 18:01
Pria China Positif Covid-19 dari Bali Sudah Sembuh
Ilustrasi (China Daily)
Jakarta, era.id - Seorang warga negara China dilaporkan terinfeksi Covid-19 setelah pulang dari Bali pada akhir Januari lalu. 

Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC) kota Huainan, Provinsi Anhui, China dalam keterangan resminya mengungkapkan, pria yang diketahui bernama Jin itu berkunjung ke Bali pada 22-28 Januari silam. Pria 35 tahun itu memang dirawat di rumah sakit karena terinfeksi virus SARS-COV-2 itu tapi sudah sembuh.

"Yang bersangkutan masuk rumah sakit khusus tanggal 5 Februari dan dipulangkan (sembuh) Tanggal 10 Februari," ujar Sekjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes, dr Achmad Yurianto kepada era.id, Kamis (13/2/2020).

Kementerian Kesehatan melalui Dinas Kesehatan Provinsi Bali sudah melakukan penelusuran melalui pihak maskapai dan catatan perjalanannya mulai tanggal 12 Januari, meski agak kesulitan karena nama WN China itu.

"22 (Januari) masuk, tetapi saya sisir dari 12 sampai 28 karena data cuma menyebut (nama) Jin," sambungnya.

Konsulat Jenderal (Konjen) RI di Shanghai juga sudah mengonfirmasi soal WN China tersebut sudah sembuh dari korona. Selain itu, istri dan anaknya juga diketahui tidak tertular sehingga hampir dipastikan Jin tidak tertular Covid-19 saat berada di Pulau Dewata. 

"Istri dan 1 anak yang melakukan perjalanan bersama yang bersangkutan tidak terpapar," ucapnya.

 

Tags : covid-19
Rekomendasi