200 Hari Kasus Novel, KPK Pakai Gelang Hitam Maksudnya Apa ?

| 29 Oct 2017 21:07
200 Hari Kasus Novel, KPK Pakai Gelang Hitam Maksudnya Apa ?
Wakil Ketua KPK, Laode M. Syarief.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih terus berkoordinasi dengan kepolisian terkait kelanjutan kasus penyiraman air keras yang dialami Novel Baswedan. Memperingati 200 hari kasus penyerangan itu bergulir, seluruh punggawa KPK memakai gelang pita berwarna hitam sebagai ungkapan rasa simpati, Senin pagi (30/10/2017).

Mereka turut memanjatkan doa untuk Novel Baswedan usai gelaran upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di halaman Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta Selatan. 

"Para pegawai secara spontanitas (menggunakan pita hitam) untuk memperingati 200 hari (kasus Novel Baswedan) karena sampai sekarang belum ditemukan penyerangnya," kata Wakil Ketua KPK, Laode M. Syarief.

Laode berharap, kasus penyerangan yang menimpa salah satu penyidik KPK itu segera tuntas. Menurutnya, saat ini polisi sudah menemukan beberapa petunjuk.

"Mereka (pihak kepolisian) telah menemukan beberapa clue tapi belum dipresentasikan," ujar Laode.

Hingga detik ini, polisi masih belum menemukan titik terang kasus tersebut. Kesulitan pencarian pelaku karena tidak banyak saksi yang melihat kejadian.

"Pihak Polri masih melakukan pekerjaannya. Menurut mereka kasusnya sulit," ucap Laode.

Tags :
Rekomendasi