Wakil Wali Kota Depok Di-bully karena Rilis Lagu Religi Saat Pandemi, Netizen: Pak Warga Butuh Makan, Bukan Lagu!

| 16 Jul 2021 09:07
Wakil Wali Kota Depok Di-bully karena Rilis Lagu Religi Saat Pandemi, Netizen: Pak Warga Butuh Makan, Bukan Lagu!
Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono. (Tangkapan Layar/YT Imam Budi Hartono)

ERA.id - Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono jadi 'bulan-bulanan' warganet. Bukan tanpa sebab, kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu dikritik lantaran merilis lagu di tengah pandemi COVID-19 yang kian merebak, terlebih di Kota Belimbing.

Salah satu kritik datang dari pegiat sejarah, Saddam Husein. Lewat akun Twitternya @mazzini_gsp, Saddam mengkritik aksi Imam Budi Hartono yang malah merilis lagu berjudul 'Oh Arofah' yang menurut informasi berisi curahan hati sang Wakil Wali Kota kepada Tanah Suci.

Menurut pria yang akrab disapa Mazzini, aksi Imam Budi Hartono merilis lagu tak masuk akal. Sebab dilakukan di tengah situasi genting akibat pandemi COVID-19.

"Lagu baru Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono, di-upload hari ini di YouTube. Masih gak masuk diakal, situasi genting gini kok ya sempet-sempetnya pejabat bikin video clip lagu baru ciptaannya," kata akun Twitter @mazzini_gsp, Kamis (15/7/2021).

Ia lantas me-mention akun Twitter resmi PKS dengan meminta agar pihak partai menegur yang bersangkutan. 

Mazzini lantas menyindir jangan karena PKS nomor satu di Kota Depok, Imam Budi Hartono seenaknya dalam memimpin.

"Min @PKSejahtera kasih tau ke kadernya dong, jangan begini lah jadi pejabat, mentang-mentang suara PKS kuat di Depok kok tingkahnya konyol banget. Fokus urus pademi aja, ngapain kok hampir tiap minggu bikin video clip lagu gini. Urgensinya apa?" tambah dia.

"Pejabat Depok urus covid disambil bikin video clip dan lagu-lagu aja udah bagus katanya. Gimana kalau total fokus urus pandemi tanpa kepotong waktu dan tenaga akibat buat lagu/video clip. Pasti lebih bagus, Depok bisa jadi contoh kota lain tangani pandemi."

Postingan itu pun mendapat reaksi beragam dari warganet. Ada yang tak terganggu dengan aksi Wakil Wali Kota tersebut. Namun, tak sedikit pula yang melontarkan kritik.

"Duhh kemaren walikotanya sekarang wakilnya… ampundahhh," kata akun pengguna @japra_faj***.

"pak, masyarakat gak butuh lagu terbaru. Yang dibutuhkan itu uang buat makan dan kebutuhan lainya," cuit akun pengguna @boy_y***.

"ayo stream comebacknya pak walkot "Arofah". targetnya minggu ini bisa nembus top 100 Billboard sama 1B streams yok bisa yok," cuit akun @pinky***.

"Lahhhhh, kirain walkotnya doang ternyata jiwa senimannya nular ke wawalinya," kata @tikio***.

Untuk diketahui, berdasarkan data Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kota Depok per Kamis (15/7/2021) total pasien terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 73.111 kasus dengan jumlah kasus aktif sebanyak 12.945 orang.

Sedangkan jumlah kasus yang sudah dinyatakan sembuh dan telah menyelesaikan masa isolasi tercatat sebanyak 58.831 kasus. Kemudian pasien dinyatakan meninggal dunia mencapai 1.335 jiwa.

Rekomendasi