Hanna Al Rashid Ungkap Efek Positif Konseling Kesehatan Mental untuk Kelancaran Menstruasi
ERA.id - Aktris Hanna Al Rashid mengungkapkan bahwa ia adalah salah satu perempuan yang mengalami sakit ketika menstruasi. Untuk mengatasi hal tersebut, Hanna belum lama ini menjalani konseling untuk menjaga kesehatan mentalnya, yang ternyata berefek positif pada keadaannya saat menstruasi.
Pasca menjalani konseling kesehatan mental, Hanna merasakan dampak yang sangat baik bagi tubuhnya. Ia kini hanya mengalami sakit karena menstruasi pada hari pertama saja, yang pada awalnya bisa sakit hingga hari keempat menstruasi.
"Sebenarnya saya baru-baru ini baru menjalani proses counselling untuk memiliki kesehatan mental yang lebih baik. Kebetulan saya baru saja selesai menstruasi, dari yang biasa setiap bulan saya merasa kesakitan yang luar biasa yang biasanya sampai ke hari keempat, ini bulan pertama saya sakitnya cuman di hari pertama doang," ujar Hanna saat konferensi pers #RevolusiMenstruasi The Launch of Nona Woman Organic Pads pada Jumat (5/8/2022).
Dengan itu, Hanna merasa bahwa kesehatan mental yang baik memang sangat berpengaruh pada kesehatan fisiknya yang juga ikut membaik. Menurut Hanna dengan konseling maka beban yang ada di pikiran menjadi lebih ringan dan tidak membuat tertekan.
"So for me gue melihat impact dari counselling membuat beberapa hal yang membebani otak saya secara mentally, secara kesehatan mental ternyata sangat mempengaruhi kesehatan fisik saya," jelasnya.
Dengan demikian, istri Nino Fernandez ini pun merasa perlu membagikan pengalamannya ini kepada para perempuan lainnya. Ia ingin agar perempuan lainnya bisa memperhatikan kesehatan mental mereka lebih baik, terlebih bagi yang mengalami masalah pada saat menstruasi.
"Jadi ini adalah sesuatu yang perlu diberitahu bahwa nggak hanya dengan menjaga tubuh, tetapi juga kesehatan mental. Karena ternyata my mental health sangat mempengaruhi siklus menstruasi saya," pungkas Hanna Al Rashid.