Pohon Besar Tumbang dan Timpa Mobil di Parkiran RSUP Adam Malik Medan
ERA.id - Hujan deras disertai angin kencang melanda sejumlah wilayah Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), sejak Senin (26/9/2022) sore. Akibatnya, sejumlah pohon dilaporkan tumbang setelah diterpa hujan disertai angin kencang tersebut.
Salah satunya terjadi di pelataran parkir Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik Medan di Jalan Bunga Lau, Kecamatan Medan Tuntungan.
Dalam video yang diterima ERA, terlihat sejumlah pohon berukuran cukup besar, jatuh dan menimpa beberapa kendaraan roda empat yang tengah teparkir.
Hasilnya, kendaraan itu rusak parah. "Kejadian sekira pukul 17.30 WIB. Semua kendaraan yang terkena adalah mobil tenaga kesehatan kita," kata Humas RSUP Haji Adam Malik Medan, Rosario Dorothy Simanjuntak saat dikonfirmasi ERA.
Hingga berita ini diturunkan belum diketahui pasti berapa kerugian materi akibat musibah tersebut. Namun ditaksir, kerugian mencapai puluhan juta rupiah.
Rosario memastikan pihaknya mencatat tidak ada korban jiwa dari peristiwa itu. Pohon tumbang tersebut, tambah dia, juga tidak sampai mengganggu aktivitas RSUP Haji Adam Malik Medan. "Tidak ada korban jiwa ya," pungkasnya.
Sebagai informasi, kejadian pohon tumbang di RSUP Haji Adam Malik Medan setelah diguyur hujan deras disertai angin kencang kerap terjadi. Tercatat, pohon tumbang pada bulan Juni 2021 lalu, menyebabkan empat orang pegawai RSUP Haji Adam Malik Medan menjadi korban.
Dua orang korban di antaranya tewas dan dua orang lagi berhasil selamat, setelah masih sempat diberikan pertolongan medis. Mereka tertimpa pohon tumbang, setelah diterjang hujan deras dan angin kencang saat berada di dalam angkot yang menunggu di depan RSUP Haji Adam Malik Medan.