Lagi Berburu Job? Begini Cara Membuat Linkedin Menarik dan Profesional

ERA.id - Profil LinkedIn merupakan halaman arahan profesional yang Anda susun sebagai pengelolaan citra pribadi. Profil LinkedIn dipercaya sebagai platform yang cocok untuk memperkenalkan diri Anda kepada orang lain dan juga menginformasikan apa yang tengah Anda perjuangkan dan juga hal yang Anda minati.

Profil Anda akan menjadi storyboard pribadi di mana orang bisa menemukan Anda dan mengikuti kabar mengenai aktivitas Anda. Dengan demikian, pastikan profil Anda lengkap dan juga representatif.

LinkedIn mengumumkan segera menutup aplikasinya di China. (foto: dok. unsplash)

Profil Anda bisa dilihat dengan lengkap oleh semua anggota LinkedIn yang sudah login ke LinkedIn.com atau aplikasi LinkedIn. Namun, Anda bisa mengontrol apa yang dapat ditampilkan di profil, notifikasi ke jaringan, dan preferensi privasi profil milik Anda.

Bagaimana cara membuat linkedin menarik?

Meskipun demikian, tentunya Anda perlu memahami cara menyusun profil linkedin yang menarik. Hal ini perlu dilakukan agar sejumlah perusahaan tertarik dengan profil Anda dan mengincar Anda. Berikut beberapa hal yang perlu Anda lakukan terhadap akun LinkedIn Anda.

Lengkapi Bagian Profil

Bagi Anda yang pernah membuat Curriculum Vitae, sebaiknya Anda memakai cara ini untuk melengkapi informasi pekerjaan yang tengah dijalankan saat ini, pengalaman bekerja, keterampilan, serta riwayat pendidikan.

Sebaiknya Anda melengkapi seluruh bagian dari profil ini agar siapapun yang mampir ke profil Anda bisa mendapatkan informasi secara jelas dan utuh terkait informasi tentang diri Anda.

Jika status pengisian profil Anda sudah berstatus complete, maka profil Anda bisa muncul 40 kali lebih banyak pada hasil pencarian.

Oleh karena itu, setting-lah profil Anda menjadi publik agar semua orang di seluruh dunia bisa menyaksikan profil Anda. Pasang juga foto yang representatif karena dengan foto ini, Anda memiliki peluang 11x lebih banyak untuk dilihat, selain itu pembaruan dengan foto akan mendapatkan share 5x lebih banyak.

Sebaiknya jangan gunakan foto-foto saat sedang liburan sebab profil ini bersifat formal. Dengan demikian Anda akan menarik perhatian lebih dari para eksekutif pencari pelamar kerja.

Susunlah Professional Headline dan Summary yang Menarik

Cara selanjutnya untuk menjadikan profil linkedin Anda menarik yaitu menyusun professional headline yang terletak pada bagian atas profil. Bagian ini dapat diisi hingga 120 karakter untuk mendeskripsikan pekerjaan yang Anda jalani.

Para pengguna Linkedin pada umumnya menyertakan nama posisi atau jabatan mereka pada bagian tersebut. Oleh sebab itu, pilihlah kata kunci yang deskriptif dan juga menarik. Contohnya, 'Recruiter, HR, Talent Management Expert' atau 'Brand Marketing, PR, Communications Professional'.

Selain itu, untuk menulis Summary yang baik, bayangkan bahwa Anda seolah-olah diberi waktu satu menit untuk mendeskripsikan diri Anda. Tuangkan deskripsi tersebut ke dalam satu paragraf. Anda bisa menyebutkan tiga keterampilan atau pencapaian terbaik Anda dalam dunia profesional.

Gunakan Kata Kunci

Para Search Engine Optimization (SEO) yang pintar pastinya selalu memanfaatkan kata kunci. Oleh sebab itu, hal ini juga perlu dilakukan pada profil Anda terutama Summary dan Experience.

Biasanya, para perekrut akan menggunakan kata LinkedIn dan memasukkan kata kunci spesifik untuk berburu calon pekerja.

Mengisi Kolom Experience

Isilah posisi dan tempat pekerjaan Anda serta lama Anda bekerja dan juga deskripsikanlah pekerjaan Anda. Anda disarankan mengisi kolom ini dengan cermat.

Anda dapat menyertakan posisi pekerjaan sebelum Anda bekerja di tempat yang saat ini.

Matikan Notification

Bagi Anda yang sudah cukup lama bermain Linkedin dan mempunyai banyak koneksi di profil Anda, hendaknya matikan notification saat memperbarui profil.

Sebab, update profil Anda akan menjadikan feed milik orang lain penuh dan tentunya mereka akan merasa terganggu. Untuk mematikan notification, Anda dapat mengganti pilihan 'Notify your network?' pada bagian kanan profil.

Ubahlah URL profil Anda

Cara menjadikan profil linkedin menarik selanjutnya adalah dengan mengubah URL Anda. Ini dapat dilakukan saat Anda baru aktif di LinkedIn, Uniform Resource Locator (URL) profil Anda akan terbentuk dengan sendirinya. URL ini terdiri dari sejumlah karakter alfanumerik yang tidak beraturan.

Oleh sebab itu, ubahlah URL ini untuk memperlihatkan identitas Anda. Caranya dengan meng-klik bagian 'Privacy & Settings', lalu temukan 'Edit Public Profile' di bawah 'Helpful Links'. Setelah itu, ubah URL pada bagian 'Your public profile URL'.

Bergabung dengan LinkedIn Groups

Jika Anda hendak meningkatkan prospek pekerjaan Anda, maka Anda harus mulai untuk membuat jejaring. Kunci dari hal ini adalah kualitas, bukan kuantitas.

Anda bisa saja memiliki 500 koneksi, tetapi jika mereka merupakan 500 orang yang bekerja di industri yang berbeda sama sekali dengan Anda, maka hal ini tidak akan banyak membantu.

Oleh sebab itulah, Linkedin Group diciptakan untuk membantu pengguna berbagi dan berpartisipasi dalam sebuah lingkup profesional dengan industri atau minat tertentu. Grup ini bermacam-macam jenisnya bagi para pencari kerja.

Demikianlah cara membuat linkedin menarik. Dengan demikian, profil Anda akan lebih sering dilirik oleh para perekrut. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…