Variasi Undercut Gaya Rambut Pria, Tampil Keren Tanpa Harus Sama dengan Lainnya
ERA.id - Undercut menjadi salah satu gaya rambut pria paling hit tahun 2022. Undercut gaya rambut pria menyajikan struktur kontras antara bagian samping bawah dan belakang bawah dengan bagian atas. Hal ini bisa memberikan kesan maskulin, rapi dan lebih menarik.
Gaya rambut ini bisa dikombinasikan dengan berbagai variasi tatanan rambut. Dengan demikian, orang bisa tampil dengan lebih keren dan segar.
Ciri-ciri gaya rambut pria undercut adalah potongan rambut rapi pada bagian samping bawah dan belakang bawah, sedangkan bagian atas bervolume. Dikutip Era dari Haircutinspiration, inilah beberapa variasi model rambut undercut.
Variasi Undercut Gaya Rambut Pria
1. Messy textured undercut
Hal yang ditonjolkan dari gaya gaya rambut undercut pria ini adalah tatanan rambut agak berantakan pada rambut bagian atas. Bagian samping dan belakang dipangkas rapi, tetapi tidak terlalu tipis. Anda yang suka gaya kasual dan santai bisa mencoba gaya rambut ini.
2. Thin hair tapered sides
Bagian belakang bawah dan samping dipotong rapi dan pendek. Bagian atasnya dibiarkan tetap panjang. Dengan gaya ini, rambut bagian atas bisa diikat man bun untuk menampilkan kesan santai. Model rambut ini bisa dicoba oleh pria dengan rambut panjang.
3. Side swept undercut fade
Gaya undercut pria ini menampilkan potongan yang rapi, sedikit ber-layer dari ukuran 0,5 cm di bagian samping hingga 1 cm ke atas. Orang dengan gaya rambut ini cocok menata rambutnya dengan menyisir ke samping. Gaya ini juga bisa diberi hair line untuk mempertegas tatanan tersebut.
4. Stylish brush up
Tampilan gaya rambut ini membiarkan bagian atas tidak terlalu pendek dan dibuat agar bisa berdiri agak menyerong.
5. Classic laid top with shaved neckline
Gaya undercut ini menampilkan potongan yang pendek pada bagian atas, samping, dan belakang. Gaya rambut ini mirip seperti french crop, tetapi bagian atas tidak terlalu pendek sehingga bisa disisir ke arah depan.
6. Textured undercut
Gaya rambut undercut satu ini bisa dicoba oleh pria yang ingin tampil dengan lebih berani. Rambut bagian atas dibuat bertekstur dengan bantuan sisir bergerigi jarang atau dengan sapuan jemari tangan. Untuk bisa menata rambut seseuai keinginan, Anda membutuhkan gel rambut atau pomade agar lebih kokoh.
7. Side combed classic
Undercut gaya rambut pria ini menampilkan bagian samping yang tidak terlalu tipis. Sementara, bagian atas dibiarkan agak panjang agar bisa disisir rapi ke arah samping dan agak bervolume. Ini menjadi salah satu ciri khas dari gaya undercut.