Apa Manfaat Bauksit untuk Manusia dalam Kehidupan Sehari-hari?
ERA.id - Bauksit termasuk salah satu hasil tambang yang dicari banyak negara karena punya nilai kegunaan yang tinggi. Tak heran jika belakangan ini Presiden Jokowi melarang ekspor bijih bauksit. Sebenarnya, apa manfaat bauksit untuk kehidupan manusia?
Manfaat paling umum dari batuan ini adalah menjadi material pembuatan berbagai alat memasak. Selain itu, pembuatan besi dan baja juga menggunakan bauksit sebagai bahan campurannya.
Mengenal Apa Itu Bauksit
Dikutip Era dari geology.com, bauksit merupakan bijih utama aluminium. Umumnya, bauksit berwarna merah muda, merah, krem, cokelat, kuning, dan abu-abu. Bauksit mengandung tiga mineral utama, yaitu boehmite, gibsite, dan diaspora.
Berdasarkan penjelasan yang terdapat di situs PT Aneka Tambang (Antam) Tbk, bauksit memiliki kandungan alumina (AI2013) dan campuran silika, berbagai oksida besi, serta titanium dioksida.
Bauksit bisa dijadikan smelter grade alumina (SGA) yang kemudian menghasilkan aluminium ingot. Material ini juga bisa diolah menjadi chemical grade alumina (CGA) untuk dimanfaatkan dalam berbagai kebutuhan.
Mengenal Apa Manfaat Bauksit untuk Manusia
1. Pembuatan aluminium
Dilansir Sciencedirect, bauksit menjadi bahan dasar pembuatan aluminium. Aluminium merupakan salah satu logam yang banyak digunakan untuk membuat berbagai peralatan. Sebelum menjadikannya aluminium, bauksit mesti menjalani proses pemurnian dengan bayer.
Proses bayer berupa pencucian bauksit menggunakan larutan yang sangat panas sehingga kandungan aluminium yang ada di dalamnya bisa terlepas dengan sendirinya.
2. Pembuatan kemasan makanan
Bauksit bisa digunakan sebagai bahan campuran dalam pembuatan kemasan makanan berupa kaleng. Bauksit memiliki sifat antiair yang bisa mencegah kebocoran pada kemasan makanan. Tak hanya kaleng untuk makanan kaleng, makanan berkemasan plasti juga menggunakan bausit sebagai bahan campuran karena kemampuan antiair tersebut.
3. Pembuatan besi dan baja
Dilansir laman Badan Litbang ESDM, limbah bauksit bisa dimanfaatkan sebagai bahan campuran untuk membuat besi dan baja. Proses yang dibutuhkan untuk membuat besi dan baja dari limbah bauksit tidak sebentar. Residu mesti dilelehkan, kemudian dicampur dengan material yang lain, selajutnya dicetak.
4. Bahan abrasif
Bauksit juga bisa dijadikan sebagai bahan abrasif. Abrasif merupakan material yang bisa digunakan untuk menghaluskan dan membentuk atau memperpindah tampilan sebuah benda.
Di KBBI, abrasif memiliki makna bahan seperti pasir halus yang tersaring dengan ukuran tertentu, tetapi juga sebagai padatan, pasta atau suspensi, yang digunakan untuk menggerinda, mengikir, atau mengupam. Contoh alat dari abrasif adalah ampelas.
5. Pembuatan tinta
Bauksit juga bisa menjadi bahan campuran pembuatan tinta. Ini juga sangat dekat dengan kehidupan manusia karena saat ini berbagai hal membutuhkan tinta. Sifat antiairnya lagi-lagi menjadi alasan bauksit dipilih sebagai bahan campuran pembuatan tinta sebab membuat tinta tidak mudah luntur.
6. Pembuatan keramik
Keramik bisa dibuat menggunakan bauksit sebagai bahan campurannya. Umumnya, keramik yang menggunakan bahan campuran bauksit adalah keramik untuk kamar mandi dan teras rumah. Sifat antiair mencegah rembesan air pada keramik sehingga tidak mudah rusak.
Itulah berbagai manfaat bauksit untuk manusia. Berbagai peralatan kehidupan sehari-hari manusia tidak terlepas dari bahan bauksit. Kemampuan antiair yang dimiliki bauksit membuat material ini dimanfaatkan untuk banyak hal.