Di Pertandingan Persib-Persija, Polisi Dilarang Bawa Senjata dan Gas Air Mata
ERA.id - Pertandingan Liga 1 yang mempertemukan Persib Bandung kontra Persija Jakarta berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Rabu (11/1/2023) sekitar pukul 15.30 WIB.
Pertandingan antara tim berjuluk Maung Bandung melawan Macan Kemayoran itu tentu menjadi laga penuh gengsi.
Didasari hal itu, pihak kepolisian menjaga ketat area Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung. Pengamanan yang dilakukan mulai dari sejumlah ruas jalan menuju Stadion GBLA.
Di sekitar area Stadion GBLA, terlihat sejumlah buah mobil Kendaraan Taktis (Rantis) hingga Gegana dari Brimob Polda Jawa Barat bersiaga.
Bahkan, penonton yang tidak bisa menunjukkan gelang dari penukaran tiket tidak diperkenankan memasuki area stadion. Jika tidak dapat menunjukkan gelang maka diimbau untuk putar balik.
Para penonton yang akan masuk ke Stadion GBLA diarahkan oleh petugas untuk melalui gerbang merah atau biru.
"Penonton Gerbang Merah," tutur seorang petugas kepolisian.
Untuk diketahui, Plt Wakapolrestabes Bandung AKBP Asep Pujiono telah mengingatkan kepada kepolisian agar tidak membawa senjata maupun gas air mata.
"Personel tidak diperbolehkan membawa senjata atau gas air mata. Gas air mata tidak ada yang ke dalam, baik ring satu maupun dua," ucap Plt Wakapolrestabes Bandung, AKBP Asep Pujiono, Kamis (5/1/2023).