Buntut Main Game Slot Saat Paripurna DPRD, Cinta Mega Dicopot dari Anggota Dewan
ERA.id - DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta menggelar rapat pleno khusus untuk membahas nasib legislator DPRD DKI Cinta Mega pada Selasa (25/7/2023) malam.
Hasilnya, Cinta Mega dikenakan sanski pergantian antar waktu (PAW). Sanski tersebut buntut kasusnya yang diduga main gim saat Rapat Paripurna DPRD DKI tempo hari.
"Tadi kita rapat pleno karena segala sesuatu keputusan kita biasa melalui rapat pleno ini. Selesai rapat pleno, kita memberikan sanksi berupa PAW," ujar Ketua DPD PDIP DKI Andy Widjaja di Kanto DPP DPD DKI, Tebet, Jakarta Selatan.
Andy mengatakan, rekomendasi sanski PAW itu agak segera dikirim ke DPP PDIP untuk ditindaklanjuti.
"Nanti kita akan kirimkan surat PAW tersebut kepada DPP partai. Karena memang DPP partai lah yang mengirim ke KPUD," ucapnya.
"Langsung malam ini juga kita kirim suratnya ke DPP Partai," imbuh Andy.
Selain sanksi PAW, Cinta Mega juga dipastikan tidak direkomendasikan untuk maju lagi sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD DKI di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
"Dan kami tidak mencalonkan lagi untuk 2024. Cukup tegas partai saya," tegas Andy.
Dia menambahkan, hal ini merupakan konsekuensi yang harus diterima Cinta Mega atas perbuatannya.
Adapun atas perbuatan Cinta Mega yang mendapat kritikan dari publik, Andy menyampaikan permohonan maaf. Dia sepakat tak membenarkan perbuatananak buahnya.
"Saya minta maaf atas kelakuan anggota saya yang bernama Cinta Mega. Main apapun sudah salah di sana. Jadi enggak ada urusan mengenai slot kek, gim kek, salah aja, titik. Saya mohon maaf," kata Andy.
Pada rapat paripurna beberapa hari lalu, Cinta Mega duduk di barisan belakang pada jajaran anggota DPRD DKI Jakarta, Saat itu, rapat paripurna yang menghadirkan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono telah dimulai. Rapat mulai dibuka oleh Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani dan baru berjalan selama delapan menit.
Lalu, Anggota DPRD DKI Jakarta Bambang Kusumanto mengajukan interupsi. Hanya saja, mikrofon meja Bambang bermasalah dan diperbaiki terlebih dahulu.
Saat mikrofon meja Bambang tengah diperbaiki, suasana rapat paripurna cukup hening. Pada momentum ini, tampak tampilan game sedang dimainkan pada tablet di atas meja yang Cinta Mega bawa ke ruang rapat paripuna. Saat Heru Budi membacakan pidatonya, tampilan game pada layar tablet Cinta Mega juga masih berjalan.
Hal ini menjadi perbincangan warganet di media sosial. Berdasarkan pengamatan video yang beredar, banyak warganet menyebut Cinta Mega bermain game judi atau slot. Namun, Cinta Mega membantahnya.
Cinta Mega mengklaim, dirinya memang sempat bermain game puzzle bernama Candy Crush saat rapat paripurna belum dimulai.