Rocky Gerung Diadang Massa Ketika Akan Keluar Bareskrim Usai Diperiksa

ERA.id - Pengamat politik, Rocky Gerung sempat dihadang massa usai diperiksa di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (6/9/2023).

Terpantau, Rocky Gerung dan kuasa hukumnya, Haris Azhar dihadang massa saat akan keluar gedung Bareskrim Polri dari akses keluar-masuk anggota sekira pukul 17.00 WIB. Aktivis ini dihadang massa yang memakai kaos "Gerakan Nasional Tangkap Rocky Gerung".

Polisi yang berjaga langsung menutup pagar dan meminta massa untuk tetap tenang. Salah satu massa sempat adu mulut dengan polisi dan menyebut Polri melindungi orang yang membuat gaduh bangsa.

Rocky dan Haris pun kembali masuk ke Bareskrim saat dihadang massa. Tak diketahui apakah keduanya sempat diserang massa atau tidak.

Setelah Rocky masuk, massa sempat mencoba menerobos melalui pintu masuk mobil. Namun, polisi yang berjaga langsung menutup gerbang dan meminta massa untuk tenang. Tak lama kemudian, massa membubarkan diri.

Sebelumnya, Rocky Gerung telah selesai diperiksa perihal diduga menghina Presiden Jokowi di Bareskrim Polri, pada hari ini. "(Saya ditanya) 40 (pertanyaan, ditanya) seputar kasus itu," kata Rocky Gerung di Bareskrim Polri, hari ini.

Aktivis ini menambahkan dirinya kembali dimintai keterangan oleh penyidik Bareskrim pada Rabu (13/9/2023) depan. Dia akan hadir memenuhi panggilan di hari tersebut dan menyebut akan terus mengikuti proses hukum yang menjeratnya.

"Gua nggak pernah biasanya kabur. Emangnya Harun Masiku kabur," ucap Rocky Gerung.