Ras Kucing dengan Harapan Hidup Paling Lama dan Terpendek di Dunia
ERA.id - Tingkah kucing yang menggemaskan tentu akan menghadirkan kehangatan dan keceriaan dalam hidup. Bagi yang mengaku ‘cat lover’, tahukah Anda ras kucing dengan harapan hidup paling lama?
Sebagai pemilik kucing, tentunya Anda ingin kucing yang dapat menemani hingga usia senja bukan? Melalui artikel ini mari kita cari tahu ras-ras kucing dengan harapan hidup terpanjang.
Ras Kucing dengan Harapan Hidup Paling Lama
Dilansir dari News Week, berdasarkan penelitian terbaru menyatakan jika kucing ras burma adalah yang memiliki angka harapan hidup paling lama.
Klaim tersebut didasari dari penelitian dari tim ahli patobiologi Royal Veterinary College di Inggris dan National Chung Hsing University di Taiwan yang melakukan penelitian pada hampir 8.000 ras kucing domestik di Inggris.
Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Feline Medicine and Surgery tersebut, para peneliti menemukan bahwa kucing Burma hidup paling lama, dengan harapan hidup rata-rata 14,42 tahun.
Kemudian kucing sphynx memiliki umur terpendek, yaitu hanya 6,68 tahun. Temuan para peneliti didasari dengan melihat data sertifikat kematian kucing dari 2019 hingga 2021. Dari sini, mereka memperoleh detail spesifik tentang bagaimana semua kucing mati.
Metode penelitian yang digunakan para peneliti adalah dengan cara memasukkan ras kucing ke dalam bagan untuk mengkategorikannya dengan jelas. Mereka kemudian mendaftar breed (bibit - jenis) berdasarkan urutan, dari umur terpanjang hingga terpendek.
Mengapa Kucing Sphynx Berumur Pendek?
Diduga kucing Sphynx memiliki umur yang pendek karena mereka adalah kucing ras murni, demikian laporan penelitian tersebut. Para peneliti juga menemukan bahwa pembiakan memainkan peran kunci dalam harapan hidup di semua ras kucing.
Misalnya, kucing Sphynx, meski populer, terkadang mengalami cacat lahir akibat mutasi genetik yang membuatnya tidak berbulu. Karena alasan ini, mereka memiliki risiko penyakit dan kematian yang lebih tinggi.
"Studi ini menunjukkan bahwa kucing ras murni hidup lebih dari 1,5 tahun lebih pendek daripada kucing blasteran dan menunjukkan bahwa beberapa ras, seperti Sphynx dan Bengal, memiliki harapan hidup yang sangat pendek," tulis para peneliti.
Meskipun demikian, para peneliti mengaku masih diperlukan penelitian epidemiologi lebih lanjut tentang kematian dan morbiditas berbagai ras kucing.
Perlu diketahui, kucing Burma adalah kucing blasteran, begitu pula kucing Birman, yang memiliki umur terpanjang kedua, yaitu 14,39 tahun. Terlepas dari rasnya, kucing rata-rata hidup selama 11,74 tahun, demikian laporan penelitian tersebut.
Berdasarkan penelitian kemudian ditemukan fakta baru jika kucing jantan memiliki kecenderungan harapan hidup lebih pendek daripada kucing betina.
Harapan hidup individu kucing juga tampaknya tergantung pada gaya hidup dan kesehatan mereka. Kucing kelebihan berat badan, misalnya, tidak akan bertahan hidup selama kucing dengan berat badan sehat.
Penelitian ini merupakan langkah penting, namun tetap dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui faktor-faktor yang tepat yang menentukan harapan hidup kucing.
Selain ras kucing dengan harapan hidup paling lama, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Ingin tahu informasi menarik lainnya? Jangan ketinggalan, pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…