Fedi Nuril Nyindir Pemerintah Lagi, Langsung Tanya ke Jokowi soal UU Cipta Kerja
ERA.id - Fedi Nuril kembali memberikan sindiran terhadap kebijakan yang diterapkan pemerintah saat ini, yang dinilainya bermasalah. Melalui cuitan di akun X, Fedi memberikan sindiran langsung terhadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Sindiran tersebut diberikan berawal dari pernyataan Jokowi yang mengatakan bahwa lapangan pekerjaan semakin minim belakangan ini. Menurutnya hal tersebut terjadi karena perusahaan lebih tertarik menggunakan jasa pekerja lepas.
“Hati-hati dengan ekonomi serabutan, ekonomi paruh waktu. Kalau tidak dikelola dengan baik, ini akan menjadi tren,” kata Jokowi pada berita media yang dibagikan Fedi Nuril di unggahannya.
Menanggapi pernyataan Jokowi tersebut, Fedi Nuril langsung membahas mengenai UU Cipta Kerja. Ia menduga bahwa permasalahan lapangan pekerjaan minim tersebut karena kebijakan UU Cipta Kerja yang gagal.
“Apakah UU Cipta Kerja gagal, Pak? @jokowi,” tulis Fedi Nuril.
Fedi Nuril juga menyematkan pernyataan Jokowi mengenai UU Cipta Kerja yang berbanding terbalik dengan permasalahan lapangan pekerjaan saat ini. Sebelumnya, Jokowi mengatakan bahwa dengan UU Cipta Kerja dapat menekan angka pengangguran di Indonesia.
Sindiran Fedi Nuril ini sontak menuai perhatian netizen. Banyak dari netizen yang setuju akan hal yang dikatakan Fedi Nuril dan berbagi keluh kesah mereka.
“Memang diciptakan untuk menyusahkan rakyat,” komentar netizen.
“Berhasil membuat orang-orang di PHK, kesulitan cari makan dan modal,” ucap yang lain.
“UU Ciptaker itu cuma berhasil mengamankan pengusaha,” tambah yang lainnya.