Tabung Gas Elpiji 3 Kg Bocor, 14 Ibu-Ibu Terluka
Kasubag Humas Polres Bogor, AKP Ita Puspita Lena mengatakan insiden itu terjadi ketika keluarga tengah memasak untuk persiapan tahlilan.
Pada saat itu, tercium bau gas menyengat di dalam rumah kemudian anggota keluarga menyimpan tabung gas tersebut di bak mandi dalam kondisi gas terus keluar.
"Pintu kamar mandi ditutup sehingga minim sirkulasi udara," ujarnya, Senin (4/3/2019).
10 menit berlalu lanjutnya, pria bernama Mastur membuka pintu kamar mandi tersebut.
"Pas dibuka terjadi sambaran api berasal dari tungku yang jaraknya sekitar 6 meter dari kamar mandi," terangnya.
Sambaran api itu mengenai kebanyakan ibu-ibu yang sedang memasak.
Setelah peristiwa tersebut terjadi pihak keluarga membawa korban luka bakar ke RSUD Leuwiliang guna mendapatkan tindakan medis.
"Empat orang sudah mendapatkan perawatan medis dan sudah kembali ke rumah masing-masing, 10 orang masih dirawat," tukasnya.