Alasan Istri Sekda Saefullah Tak Terima Kiriman Karangan Bunga

ERA.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengungkapkan amanah dari istri Sekda Saefullah yang berpulang, Rusmiati Saefullah. Rusmiati meminta sebaiknya kerabat tak mengirim karangan bunga ke rumah duka.

"Meneruskan amanah dari Ibu Hj. Rusmiati Saefullah, istri almarhum pak Sekda Saefullah, keluarga berpesan: tidak perlu mengirim karangan bunga ke rumah duka," cuit Riza dalam akun Twitter @Bang Ariza, Rabu (16/9/2020).

Riza menjelaskan istri Saefullah menilai sebaiknya uang karangan bunga disedekahkan saja. Lalu diniatkan sedekah atas nama suaminya.

"Agar uang untuk karangan bunga lebih baik dijadikan sedekah dan diniatkan atas nama alm pak Sekda. Terima kasih. Anies Baswedan," cuit Riza.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah tutup usia pada Rabu (16/9/2020) pukul 12.55 WIB di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Saefullah meninggal karena shock sepsis irreversible dengan ARDS dan terkonfirmasi COVID-19. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti mengonfirmasi penyebab meninggalnya Saefullah.

Saefullah menjalani perawatan di Rumah Sakit MMC, Jakarta Selatan sejak 8 September 2020 hingga akhirnya dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto pada Minggu (13/9) dini hari. Rencananya jenazah Saefullah akan dimakamkan dengan protokol COVID-19 di tanah pemakaman keluarga di Rorotan, Jakarta Utara.