Berikan Tips Jadi Wanita Elegan, Farah Quinn: Jangan Berdaster dan Bersendawa
ERA.id - Baru-baru ini, chef ternama Farah Quinn membeberkan tips menjadi wanita elegan melalui vlog YouTube-nya. Dalam video tersebut, ia menyebutkan tips menjadi wanita elegan tidak hanya diterapkan luar rumah. Tetapi, dalam rumah atau dilakukan saat di rumah bersama keluarga.
"Ini hal-hal yang selalu kita lakukan, hal-hal yg harus menjadi autopilot tak perlu dipikirkan lagi, ini sudah kebiasaan hal yang selalu dilakukan, sehingga di manapun kita berada selalu menjadi wanita elegan," ujarnya melalui channel YouTube Farah Quinn, dikutip Kamis (28/1/2021).
Pertama, Farah Quinn menyarankan agar menghindari hal yang tak atraktif atau kebiasaan jelek seperti menggigit kuku, menyembunyikan leher, dan bersendawa.
Lalu, Jangan minum langsung dari botol, tetapi tuangkan dulu ke gelas sebelum diminum, terkecuali saat berolahraga.
“Itu hal kecil tapi kalau orang melihat seorang wanita langsung minum dari botol tidak terlihat attractive. Jadi sekarang biasakan minum dari gelas atau cangkir," kata Farah Quinn.
Berikutnya, wanita berusia 40 tahun itu menyarankan supaya menjadi wanita elegan tidak menggunakan kata-kata kasar, tampil percaya diri, dan harus hati-hati memilih kosa kata agar tetap terlihat sopan.
"Saya punya seorang teman sangat cantik, elgean, pernah satu kali dia beranjak ingin ke restroom. Terus dia bilangnya begini, ‘permisi saya mau k-e-n-c-i-n-g’, kita semua kaget,” kata Farah Quinn.
"Mending ‘maaf saya harus ke restroom’, nah tadi dia yg terlihat sangat elegan begitu keluar kata-kata itu langsung drop,” lanjutnya.
Selanjutnya, Farah Quinn menyarankan supaya wanita elegan untuk tidak bangun siang. Menurutnya, bangun pagi memiliki banyak waktu untuk berdandan dan memiliki waktu dengan hal positif, seperti olahraga, meditasi, atau berdoa.
Farah Quinn mengatakan wanita elegan tidak terlihat slouchy atau malas seperti duduk sesuka hati. Menjadi wanita elegan harus selalu menjaga postur tubuhnya supaya terlihat percaya diri.
Selain itu, Farah Quinn mengatakan daster tidak membuat wanita elegan. Menurutnya, daster bisa diganti dengan kimono supaya wanita terlihat elegan. Tak hanya itu, ia menekankan betapa pentingnya memperhatikan pakaian saat keluar rumah supaya tak kusut.
“Kalau mau terlihat lebih elegan, daster diganti dengan kimono yang bahannya mengkilap jadi terlihat mewah walaupun harganya tidak terlalu mahal,” tutur Farah Quinn.
Terakhir, Farah Quinn menyarankan untuk melatih pasangan supaya menjadi gentleman dan memperlakukan wanita dengan elegan. Contohnya, pasangan yang terbiasa membukakan pintu atau membukakan botol minum.
Semenjak diunggah pada Minggu (24/1/2021), video tersebut menjadi perbincangan publik. Banyak netizen yang merasa keberatan dengan pernyataan dari Farah Quinn.
"Tips ini hanya berlaku untuk istri sultan yang tidak cuci pakean dan cuci piring," tulis Khalid Aqmar Syah
"Gak sabaran, hari gini cewek harus mandiri dan perkasa, bukan jamnya lagi cewek kolokan manjah," kata Elisa Christy
"Bikin kotor gelas aja. Just the way you are aja yang paling penting tidak merugikan orang lain dan baik hati," komentar Starel Beauty
"Gak berlaku untuk IRT tanpa pembantu yaa.. apalagi yang masih punya anak kecil atau bayi. OMG.. bisa mandi dengan tenang aja Alhamdulillah." ungkap Bebibalabala Moon