Beredar Isu Semua Fraksi Sepakat Copot Anies, Ini Penjelasan Sebenarnya
ERA.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali diterpa kabar tidak enak. Dia diisukan bakal dicopot dari jabatannya. Baragam narasi dicipatakan orang tak bertanggung jawab di media sosial.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh akun facebook Farida Noor. Dalam penjelasannya, Farida menyematkan sebuat narasi sebagai berikut:
Video berdurasi 11 menit 40 detik dengan judul “Semua Fraksi Sepakat Copot Anies, Jokowi Beri Restu!? ~ Berita Terbaru”. Akhirnya, Gerindra balik arah. Semua fraksi sepakat copot Anies.
Penjelasan
Hasil Periksa Fakta Ani Nur MR (Universitas Airlangga). Narasi dalam video tidak sesuai judul. Dalam video yang berdurasi 11 menit 40 detik tersebut hanya berisi berita soal DPC Gerindra Jakarta Timur yang meminta Gubernur Anies Baswedan untuk mundur.
Tidak ada sama sekali narasi dalam video yang menyatakan semua fraksi DPRD DKI Jakarta sepakat untuk mencopot Anies.
Akun Facebook bernama Farida Noor membagikan sebuah postingan di grup bernama “Jokowi yang terbaik”, disertai dengan link menuju akun YouTube “SKEMA POLITIK”.
Postingannya tersebut dimaksudkan untuk memberitahukan publik bahwa semua fraksi DPRD DKI Jakarta sepakat untuk mencopot Anies Baswedan. Ia juga memberikan link sebuah video yang berjudul “Semua Fraksi Sepakat Copot Anies, Jokowi Beri Restu!? ~ Berita Terbaru”, untuk menguatkan klaimnya.
Setelah dilakukan penelusuran fakta dengan pemutaran video berdurasi 11 menit 40 detik, diketahui narasi dalam video tidak menyebutkan sama sekali bahwa semua fraksi sepakat untuk mencopot Anies.